Pembeli Bendera Belum Ramai

Ilustrasi - pedagang bendera merah putih-ANTARA-Jambi Independent

MUARABUNGO - Meskipun perayaan HUT RI ke 79 masih dua pekan lagi, penjual bendera merah putih sudah mulai bermunculan di sepanjang jalan kota Muarabungo. Beberapa penjual bahkan mengaku telah menggelar berbagai jenis dan ukuran bendera sejak beberapa hari terakhir.

Berdasarkan pantauan Jambi Independent pada Rabu (31 Juli 2024), penjual bendera merah putih mulai terlihat di beberapa lokasi strategis seperti di jalan depan Kantor Dinas Perhubungan Kabupaten Bungo, jalan depan Taman Kapal Kota Muarabungo, dan Jalan Lintas Sumatera lainnya.

Salah seorang pedagang bendera di jalan depan Kantor Dinas Perhubungan Kabupaten Bungo, M. Zaki, mengaku telah mulai berjualan bendera sejak beberapa hari yang lalu. Ia menjelaskan bahwa harga dan ukuran bendera yang dijual bervariasi, tergantung pada panjang, lebar, serta pola yang diinginkan oleh pembeli atau pemesan.

"Kita mulai di harga Rp 25 ribu. Jika memiliki pola, harga bisa mencapai Rp 250 ribu, tergantung jenis dan kualitas kain yang diinginkan pembeli. Jika mereka berminat membeli bendera dengan kualitas kain yang lebih bagus, kita juga bisa sediakan,” katanya.

BACA JUGA:Dinkes Himbau Puskesmas Sediakan Masker

BACA JUGA:Tes CPNS dan PPPK Tebo Bakal Segera Digelar, Dijadwalkan Pertengahan Agustus

Karena baru memasuki bulan Agustus, Zaki menyebutkan bahwa penjualan benderanya masih tergolong standar, yakni satu hingga tiga bendera per hari. Ia berharap penjualan akan semakin meningkat menjelang HUT RI.

Penjual bendera lainnya di jalan depan Taman Kapal, Dani, mengatakan bahwa meskipun baru buka dalam waktu yang belum lama, dalam sehari ia bisa mendapatkan omzet hingga Rp 200 ribu. Dani menambahkan bahwa pembelinya tidak hanya berasal dari masyarakat yang lalu lalang di jalan, tetapi juga dari instansi atau kantor yang memesan bendera dalam jumlah besar.

"Untuk harga juga standar, Rp 25 ribu. Namun saya juga menyiapkan pesanan dari kantor yang biasanya memesan bendera dengan panjang lebih dari 10 meter, tentunya nanti kita akan lakukan penyesuaian harga," ucapnya.

Kehadiran para penjual bendera ini menambah semarak suasana menjelang perayaan kemerdekaan di kota Muarabungo. Diharapkan dengan semakin dekatnya HUT RI, penjualan bendera akan terus meningkat, dan masyarakat semakin antusias dalam menyambut hari bersejarah bagi bangsa Indonesia ini. (mai/enn)

Tag
Share