Trans Siginjai Jambi Masih Digandrungi Penumpang Sebut Rasa Nyaman

Bus Trans Siginjai Jambi masih digandrungi, khususnya kaum mahasiswa.-Melisa Nayang Ardilita-

JAMBI – Kondisi lalu lintas dari Kota Jambi menuju Mendalo, dan sebaliknya selalu terlihat padat.

Apalagi dengan keberadaan truk batu bara, dan kendaraan berat lainnya. Sehingga meningkatkan resiko kecelakaan di jalan raya.

Pemerintah pusat, melalui Kementerian Perhubungan membuat transportasi darat yang berada di Kota Jambi, berupa Bus yang diberi nama Trans Siginjai. Atau dapat juga disebut dengan Bus Biru.


BACA JUGA:Marak Geng Motor Bawa Sajam dan Buat Onar, Warga Kota Jambi Resah

BACA JUGA:Kebiasaan Sehat untuk Menjaga Kesehatan Mata Anak


Trans Siginjai merupakan sistem bus ekspres terintegrasi yang mulai beroprasi pada 13 Desember 2017 di Kota Jambi, Provinsi Jambi.

Layanan bus rapid transit ini, diciptakan untuk memudahkan warga Jambi dalam bergerak menggunakan transportasi umum.

Biaya yang dikeluarkan untuk menaiki Bus tersebut adalah Rp3.000 untuk koridor 1 dan Rp5.000 untuk koridor 2.

Irma Agustina, selaku salah satu kondektur Bus Biru memberi penjelasan detail mengenai Trans Siginjai.

“Jumlah kursi per-bus adalah 20 kursi. Setiap hari ada 4 bus. Rute yang dilewati adalah Terminal Sijenjang, Batalion Sijenjang, Pertamina Kasang, Rumah Dinas Gubernur, RS DKT, Simpang manga, Masjid Al-Falah, Broni, Telanai, Simpang Rimbo, Mendalo dan Pijoan,” ujar Irma.

Untuk penumpang dia menyebutkan, hingga saat ini masih normal.

“Sehari bisa 15 sampai 20 orang,” sebutnya.

Saat ini, Bus Trans Siginjai sudah beroprasi di Universitas Jambi. Sebelumnya juga sudah dilakukan kerja sama antara Universitas Jambi dan Dishub Provinsi Jambi, untuk mendirikan Halte Bus Trans Siginjai di dalam area kampus Universitas Jambi, Mendalo.

Lokasi halte Bus Trans Siginjai berada di depan Paud Pinang Masak, depan perpustakaan, dan di depan Fakultas Ekonomi.

Sehingga mahasiswa dan pegawai serta masyarakat sekitaran kampus bisa menikmati fasilitas yang telah disediakan.


BACA JUGA:Apakah Stres Menyebabkan Jerawat?

BACA JUGA:BREAKING NEWS: Macet Panjang di Jalan Lintas Jambi-Bulian, Tiang Listrik Roboh


Sementara Syakirah Mentari, mahasiswa FEB UNJA Program Studi Digital Bisnis, yang menjadi penumpang Trans Siginjai, memaparkan manfaat yang dirasakannya saat menaiki Bus Biru.

“Kelebihannya lebih nyaman, aman dan murah. Tidak perlu naik ojol jauh-jauh ke Mendalo dengan harga yang mahal,” ujar Mentari.

Jadwal keberangkatan Bus Biru sendiri adalah setiap hari, Senin hingga Minggu pukul 06.30 hingga 17.00 WIB.(mg06/zen)

Tag
Share