PWI Kota Jambi Siap Dukung BNN

--

 

"Kami dari PWI berkomitmen untuk bersinergi dengan BNNK Jambi, baik dalam pemberitaan yang membangun maupun dalam kolaborasi penyuluhan yang bertujuan mencegah peredaran narkoba," tambah Irwansyah.

 

Kepala BNN Kota Jambi, Kombes Pol Katino, dalam kesempatan tersebut mengucapkan terima kasih atas kunjungan yang penuh makna tersebut.

 

Ia menyambut baik komitmen PWI Kota Jambi untuk mendukung upaya pencegahan dan pemberantasan narkoba di Kota Jambi.

 

"Kami mengucapkan terima kasih atas dukungan yang diberikan oleh PWI Kota Jambi. Mari bersama-sama kita berperan aktif dalam P4GN (Pencegahan, Pemberantasan, Penyalahgunaan dan Peredaran Gelap Narkotika) di Kota Jambi," ujar Kombes Pol Katino.

 

Katino menegaskan bahwa peredaran narkoba saat ini semakin meresahkan dan mengancam semua kalangan, tanpa memandang usia dan jenis kelamin.

 

Menurutnya, narkoba adalah musuh bersama yang harus diberantas dengan kekuatan bersama.

 

"Dampak dari penyalahgunaan narkoba sangat besar. Oleh karena itu, dukungan dari PWI Kota Jambi sangat penting agar kita bisa bersama-sama melawan peredaran narkoba dan mencegah agar tidak masuk ke dalam lingkungan keluarga kita," lanjutnya.

 

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan