Setelah 7 Tahun Vakum, Kejurprov Balap Motor Digelar Meriahkan HUT Kota Jambi

Wawako Diza Buka Kejurprov Wali Kota Jambi Cup Race'2025: 800 Rider Panaskan Lintasan--

Pemkot Jambi pun memberikan jaminan perlindungan kepada seluruh pembalap dengan memfasilitasi BPJS Ketenagakerjaan sebagai bentuk perhatian terhadap keselamatan dan kesejahteraan peserta.

Diza menyampaikan apresiasi setinggi-tingginya kepada panitia, sponsor, dan seluruh pihak yang telah berperan aktif menyukseskan event ini.

“Antusiasme peserta dan masyarakat termasuk penyelenggara dan sponsor sangat luar biasa. Semoga event ini berjalan lancar hingga selesai dan bisa menjadi agenda rutin yang terus berkembang setiap tahunnya,” pungkas Diza.

Sebagai bagian dari perayaan HUT Kota Jambi dan Hari Jadi Tanah Pilih Pusako Batuah, berbagai event nasional lainnya juga siap digelar, di antaranya kejurnas renang, pencak silat, panahan tradisional, pacu perahu tradisional dan ketek hias, marching band, hingga maraton 3 Danau.

Event-event ini tidak hanya memberikan hiburan gratis bagi masyarakat, tetapi juga menjadi sarana promosi daerah yang berdampak pada peningkatan ekonomi kreatif dan UMKM lokal.

Turut hadir pada acara pembukaan ini, Sekretaris Daerah A. Ridwan, Anggota DPRD Kota Jambi Agus Syafarudin, Kabag Ops Polresta Jambi Kompol Army Sevtiansyah, Ketua KONI Kota Jambi Antoni Karia Gumay, perwakilan Forkopimda, sejumlah Kepala Perangkat Daerah, serta para pembalap top Kota Jambi seperti Ega Sippon dan Fikri Akbar.(*)

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan