Rempah Ampuh Redakan Perut Kembung

BEGAH : Sembuhkan perut kembung dengan rempah alami.-IST/Jambi Independent-Jambi Independent

JAMBI - Perut kembung adalah salah satu gangguan pencernaan yang kerap dialami banyak orang. Kondisi ini ditandai dengan rasa penuh, sesak, atau begah di area perut yang muncul setelah makan. Meski umumnya bersifat sementara, perut kembung dapat menimbulkan ketidaknyamanan yang cukup mengganggu aktivitas sehari-hari.

Penyebabnya beragam, mulai dari makan berlebihan, produksi gas berlebih, hingga gangguan pada sistem pencernaan. Namun, tahukah Anda bahwa sejumlah rempah-rempah dapur bisa menjadi solusi alami untuk meredakan keluhan ini?

Menurut ahli gizi dan diet Deepti Lokeshappa, beberapa rempah memiliki sifat antiinflamasi, antimikroba, dan menenangkan yang sangat bermanfaat untuk saluran pencernaan. Rempah-rempah ini juga merangsang produksi enzim pencernaan yang membantu proses pemecahan makanan, mengurangi gas, dan menenangkan perut.

BACA JUGA:Buah yang Sebaiknya Dikonsumsi Saat Perut Kosong

BACA JUGA:DPRD Provinsi Jambi Dengarkan Penjelasan Gubernur Jambi, Tentang Dua Ranperda di Luar Propemperda 2025

Berikut tujuh rempah yang ampuh redakan perut kembung secara alami:

1. Jahe

Jahe mengandung gingerol, senyawa bioaktif yang memiliki sifat antiinflamasi dan antioksidan. Jahe membantu merangsang pencernaan, mengurangi kembung, dan meredakan mual. Jahe bisa dikonsumsi dalam bentuk segar, bubuk, atau diseduh sebagai teh.

2. Peppermint

Peppermint mengandung mentol yang dapat merelaksasi otot-otot saluran pencernaan dan meredakan gejala kembung. Mengonsumsi teh peppermint atau menambahkan daun peppermint segar ke makanan adalah cara efektif untuk memanfaatkannya.

3. Biji Adas

Biji adas dikenal sebagai solusi tradisional untuk mengatasi gangguan pencernaan. Kandungan anethole di dalamnya mampu menenangkan otot usus dan mengurangi peradangan. Biji adas bisa dikunyah langsung atau ditambahkan ke dalam masakan.

4. Jintan

Rempah aromatik ini mengandung senyawa yang merangsang produksi enzim pencernaan dan membantu pemecahan makanan. Dengan demikian, jintan mampu mencegah penumpukan gas di perut dan meredakan kembung secara alami.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan