Peringatan Hari Kesehatan Nasional ke-61 di Tanjab Barat: “Generasi Sehat, Masa Depan Hebat”

Foto saat pelepasan jalan santai.-Foto : Ist-Jambi Independent

KUALA TUNGKAL,JAMBIKORAN.COM – Dalam rangka memperingati Hari Kesehatan Nasional (HKN) ke-61, Dinas Kesehatan Kabupaten Tanjung Jabung Barat menggelar kegiatan jalan santai dan senam bersama di halaman Kantor Dinas Kesehatan setempat pada Rabu 12 November 2025.

Kegiatan ini mengusung tema “Generasi Sehat, Masa Depan Hebat”, yang sejalan dengan gerakan masyarakat hidup sehat (GERMAS) sebagai upaya meningkatkan kesadaran masyarakat untuk menerapkan pola hidup sehat.

Acara  dihadiri oleh Direktur RSUD Daud Arif Beserta Jajaran, Direktur RSU Surya Hairudin, Kepala BPJS Kesehatan, pejabat eselon III dan IV, pejabat fungsional Dinas Kesehatan, pimpinan perbankan, pengurus organisasi profesi kesehatan, kepala puskesmas, perwakilan klinik, instalasi farmasi, serta rekan-rekan media.

BACA JUGA:DPRD Muaro Jambi Gelar Kerjasama dengan Kejari, Perkuat Sinergi Pembangunan dan Penegakan Hukum

BACA JUGA:Ketua DPD Gerindra Jambi, SAH Minta Kader Sukseskan Koperasi Merah Putih

Ketua Panitia H. Edwin, yang juga Sekretaris Dinas  Kesehatan menyampaikan bahwa tema HKN tahun ini mencerminkan semangat bersama untuk mewujudkan generasi yang sehat demi masa depan yang lebih hebat.

“Derajat kesehatan masyarakat yang setinggi-tingginya hanya dapat dicapai apabila semua komponen masyarakat berperan serta dalam upaya kesehatan, dengan memprioritaskan upaya promotif dan preventif tanpa mengabaikan upaya kuratif serta rehabilitatif,” ujarnya.

Edwin juga menjelaskan bahwa peringatan HKN tahun ini dirangkaikan dengan sejumlah kegiatan, di antaranya jalan santai dan senam bersama, yang diikuti oleh Kepala Dinas Kesehatan Provinsi Jambi, seluruh pegawai Dinas Kesehatan Kabupaten Tanjab Barat, rumah sakit Daud Arif dan Surya Hairudin, instalasi farmasi, serta 16 puskesmas di wilayah Tanjab Barat. Selain itu, turut berpartisipasi organisasi profesi kesehatan, perbankan, klinik, dan Dharma Wanita Persatuan Dinas Kesehatan.

BACA JUGA:Hamish Daud Umumkan Kabar Duka, Kakeknya Tutup Usia di 99 Tahun

BACA JUGA:Rahasia Sehat Jeremy Thomas di Usia 55 Tahun: Jaga Pola Makan dan Rajin Bakar Kalori

H. Zaharudin, SKM., MKM Kepala Dinas Kesehatan Tanjabbar mengatakan bahwa tema HKN Generasi Sehat Masa depan Hebat ini bermakna kesehatan unuk semua orang. “Kesehatan bagi kita semua mulai dari ibu hamil, bayi balita , remaja , dewasa dan lansia,”ujarnya.

Dirinya berharap adanya peningkatan pelayanan kesehatan yang prima. Baik di puskesmas, di rumah sakit, klinik klinik serta di praktek praktek swasta.

“Sehingga masyarakat kita mendapatkan pelayanan  yang terbaik dari semua jajaran kesehatan yang ada di kabupaten Tanjab barat ini,”bebernya. (*)

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan