Empat Menteri Batal Hadir

Gubernur Jambi dan Sekda Provinsi Jambi usai upacara peringatan HUT ke 69 Provinsi Jambi.-ist/jambi independent-

JAMBI,JAMBIKORAN.COM - Rapat Paripurna Istimewa DPRD Provinsi Jambi dalam rangka peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-69 Provinsi Jambi, Selasa (6/1), sedianya akan dihadiri empat menteri Kabinet Indonesia Maju. Namun kehadiran para menteri tersebut batal, lantaran adanya rapat kabinet awal tahun bersama Presiden Prabowo Subianto.
Gubernur Jambi, Al Haris mengatakan, sejatinya terdapat tiga menteri yang dijadwalkan hadir dalam rapat paripurna tersebut, termasuk pejabat setingkat menteri yakni Jaksa Agung RI ST Burhanuddin yang bahkan telah berada di Jambi sejak Sabtu pekan lalu.
Adapun tiga menteri yang direncanakan hadir yakni Menteri Perhubungan Dudy Purwagandhi, Menteri Perencanaan Pembangunan Nasional/Kepala Bappenas Rachmat Pambudi, serta Menteri Keuangan Purbaya Yudhi Sadewa.
“Sedianya hadir tiga menteri. Termasuk Pak Jaksa Agung yang sejak Sabtu sudah berada di Jambi. Namun beliau dan para menteri lainnya harus kembali ke Jakarta karena ada rapat kabinet awal tahun 2026 yang wajib dihadiri,” ujar Al Haris usai upacara peringatan HUT ke-69 Provinsi Jambi di Lapangan Kantor Gubernur Jambi.
Peringatan HUT ke-69 Provinsi Jambi tahun 2026 mengusung tema “Bersinergi Membangun Negeri Menuju Jambi MANTAP 2029.” Gubernur Al Haris mengajak seluruh pemangku kepentingan dan masyarakat Jambi untuk terus memperkuat sinergi dan kolaborasi dalam membangun daerah.
“Dengan segala kerendahan hati, kami mengajak seluruh pemangku kepentingan dan segenap masyarakat Provinsi Jambi, dari Kerinci hingga Tanjung Jabung Timur, dari Telun Berasap sampai Ombak Bedebur, untuk bersama-sama, bersatu padu dan berkolaborasi membangun Provinsi Jambi yang lebih maju, berdaya saing, makmur, dan sejahtera,” kata Al Haris.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan