Akan Ada Pertukaran Pejabat

Ketua Umum APPSI yang merupakan Gubernur Jambi, Al Haris.--

JAMBI – Rapat Kerja Nasional (Rakernas) Asosiasi Pemerintah Provinsi Seluruh Indonesia (APPSI) yang diselenggarakan di Provinsi Jambi, dibuka oleh Menpan RB Abdullah Azwar Anas, Selasa (7/11) di BW Luxury Hotel, Jambi. Seluruh Gubernur se-Indonesia, hadir dalam event tersebut.

Ketua Umum APPSI sekaligus Gubernur Jambi, Al Haris mengatakan, Rakernas ini akan beagendakan penyusunan rencana kerja organisasi untuk 2024 sampai dilaksanakan Munas pada 2025 mendatang.

“Saya berharap dalam forum ini peran para peserta untuk aktif. Karena hanya ada dua yang tidak ada wakilnya, Papua Barat Daya dan Kalimantan Selatan, selain itu ada semua yang mewakili,” kata Al Haris.

Al Haris mengakui, saat ini masih terdapat ketimpangan antar provinsi. Sehingga pada 2024 mendatang, pemerintah akan banyak mengadopsi produk unggulan provinsi yang sudah berhasil.

BACA JUGA:Rp 106 Juta untuk Palestina

“Hari ini (kemarin, red) yang masih belum kami lakukan meski pun sudah ada antar provinsi yaitu membangun dan mendorong kerja sama antar provinsi. Misalnya dibidang pertanian. Ketika pemerintah sedang fokus dalam menguatkan pangan, maka kita perlu mengadopsi itu,” ucapnya.

Sementara itu, Al Haris akan menginisiasi pertukaran pejabat antar provinsi. Tujuannya memperkuat kompetensi para pejabat di daerah, agar terbangun daya saing.

“Misalnya ada teman-teman yang tidak punya ide maka pejabatnya tidak punya inovasi. Akhirnya jalan di tempat. Dengan solusi pertukaran pejabat ini, misalnya pejabat Provinsi A magang di provinsi B seminggu misalnya. Hal itu akan membuat kompetensi kita mirip, kemaun bekerja ada. 2024 kita akan mencoba hal itu,” ucapnya.

Sementara itu, Mentri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (Menpan-RB), Abdullah Anwar Anas menyambut baik usulan dari Ketua Umum APPSI.

BACA JUGA:Masih Tunggu Juknis Jadwal Tes

“Saya kira bagus, mudah-mudahan nanti bisa berjalan. Apalagi ke depan akan ada job training yang dihitung menjadi bagian dari pada Diklat,” katanya.

Sementara itu Kepala Dinas Komunikasi dan Informatika Provinsi Jambi, Ariansyah mengatakan sebagai seorang ASN telah diberikan amanah dan tanggung jawab, dan selaku abdi negara akan mengikuti kebijakan pimpinan.

“Saya akan mengikuti kalau memang diminta, baik magang atau disekolahkan untuk berbagi dan bertukar pengetahuan ke tempat di mana itu lebih maju. Saya rasa siap semua, tidak ada alasan untuk kita tidak siap. Bagaimana pemerintah provinsi ini akan lebih maju, tentu pergi ke daerah yang lebih maju dari kita,” ujarnya. (enn/ira)

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan