2 Polisi Diperiksa Propam, Imbas Peluru Nyasar di Tanjab Barat

ibu hamil kena peluru nyasar, 2 polisi diperiksa propam-ANTARA-Jambi Independent

JAMBI – Hingga saat ini, dua personel Satresnarkoba Polres Tanjab Barat masih menjalani pemeriksaan.

Pemeriksaan ini dilakukan menyusul insiden peluru nyasar dan mengenai seorang ibu hamil, Minggu 17 Desember 2023 lalu.

Dua personel yang belum diketahui identitasnya ini diperiksan Bid Propam Polda Jambi.

Dirintelkam Polda Jambi, Kombes Ronalzie mengatakan, dua anggota Kepolisian tersebut kini dalam proses pemeriksaan secara internal yang dilakukan oleh Propam Polda Jambi.

BACA JUGA:Dirikan Pos Pelayanan dan Pos PAM, Hadapi Momen Nataru

BACA JUGA:Narkoba Senilai Rp5 Miliar dimusnahkan

“Belum. Berproses ya. Kita diinternal kan punya Propam, punya organ-organnya dan ada prosedur," kata dia.

Dugaan adanya pelanggaran etik terhadap kedua anggota tersebut, Kombes Ronalzie menepis akan tuduhan itu. 

Pihaknya menyampaikan perihal hasil pemeriksaan akan disampaikan nantinya, dan belum ada kesimpulan.

“Bukan etik, belum tahu. Jadi pemeriksaan di Kepolisian itu ada pidana, ada disiplin, etik, ada cek prosedur. Ada dua orang sudah diperiksa,” sebutnya.

BACA JUGA:Bantu Atasi Kecemasan dengan Vitamin

BACA JUGA:Batasi Makanan Olahan, Agar Pencernaan Lancar

“Ya belum kesimpulan, buru-buru nyimpulkan nanti keliru,” tandasnya.

Dirinya pun enggan menyebut kan secara detail siapa anggota yang diperiksa tersebut.

Tag
Share