JAMBIKORAN.COM - Kunyit putih (Curcuma zedoaria) adalah rempah-rempah yang banyak digunakan untuk bumbu masakan, terutama di negara-negara di Asia.
Dikutip dari HealthShots, kunyit putih memiliki rasa pahit dan tekstur yang lebih ringan, serta hampir menyerupai jahe dalam segi rasa.
Selain itu, kunyit putih juga memiliki rasa pedas yang ringan, getir, dengan sedikit rasa pahit.
Seorang ahli pengobatan tradisional atau Ayurveda, Dr Mrunal Gole menjelasan, kunyit putih telah digunakan dalam pengobatan tradisional selama berabad-abad.
Lantas, apa saja manfaat konsumsi kunyit putih setiap hari?
BACA JUGA:Mengenal Manfaat Implan Gigi, Solusi Atasi Gigi Ompong
BACA JUGA:4 Manfaat Jus Buah Naga dan Pisang, Yuk Simak
Kunyit putih dapat untuk mengatasi berbagai masalah kesehatan, seperti kanker, masalahj pencernaan, mual, dan ketidakteraturan menstruasi.
“Bumbu ini sangat dihargai karena sifat rubefacient, karminatif, ekspektoran, penawar rasa sakit, diuretik, dan stimulan,” kata Dr Gole.
Berikut deretan potensi manfaat konsumsi kunyit putih:
ingkatkan kesehatan pencernaan
Kunyit putih telah lama dimanfaatkan untuk meningkatkan kesehatan usus dan mengatasi berbagai masalah pencernaan.
“Ramuan dan minyak esensialnya dapat membantu mengatasi masalah seperti kolik, gangguan pencernaan, nafsu makan rendah, serangan cacing, gas, sembelit, dan kejang,” kata Dr Gole.
Selain itu, kunyit putih memiliki sifat obat yang kuat dan bertindak sebagai penyembuh alami untuk mencegah maag yang berhubungan dengan stres.
Konsumsi rutin kunyit putih mendukung sekresi enzim pencernaan, sehingga membantu mencerna makanan dengan baik.