“Tentu dengan harapan dengan adanya kegiatan pembukaan lahan tanpa bakar ini menjadi moment kita semua bahwa negara telah mengatur untuk membuka lahan jangan dilakukan dengan cara membakar. Tapi yang kita lakukan dengan mempergunakan alat berat” kata Agusrizal.
BACA JUGA:Trump Ingin Jadikan Amerika Serikat Sebagai Ibu Kota Kripto Dunia
BACA JUGA:Israel Serang Lebanon Selatan, Tuduh Hizbullah Sebagai Pelaku Serangan Golan
Agusrizal juga melaporkan, pembukaan lahan di Provinsi Jambi yaitu, sebanyak 493 hektar dengan rincian Kabupaten Muarojambi sebanyak 80 hektar dengan jumlah benih kelapa sawit 11.700 batang, Kabupaten Batanghari sebanyak 224 hektar dengan jumlah benih kelapa sawit 31.330 batang.
Kemudian, Kabupaten Merangin sebanyak 27 hektar dengan jumlah batang sawit sebanyak 9900 batang dan 2.340 benih kayu manis, Kabupaten Bungo sebanyak 55 hektar dengan benih kelapa sawit 7.154 batang, Kabupaten Sarolangun sebanyak 63 hektar dengan benih sawit sebanyak 5.984 batang dan benih kayu manis 8.500 batang, Kabupaten Tebo sebanyak 27 hektar dengan jumlah benih sawit 3.510 batang dan Kabupaten Tanjung Jabung Barat 17 hektar dengn jumlah batang kelapa sawit sebanyak 2.210 batang. (enn/zen)