Jambi - Asosiasi provinsi (Asprov) PSSI Jambi akan menggelar liga III diikuti sembilan klub se-Provinsi Jambi pada 10-22 Desember 2023.
PSSI Jambi menunjuk Kabupaten Batanghari sebagai tuan rumah pelaksana kejuaraan liga III tersebut.
"Liga III Asprov PSSI Jambi musim ini digelar di stadion KONI Batanghari yang dipastikan diikuti oleh tiga klub baru dari total sembilan klub peserta turut meramaikan kompetisi bergengsi tersebut tahun ini," kata Sekretaris Umum (Sekum) Asprov PSSI Jambi Reza Hadinata, di Jambi, Selasa.
Ketiga klub baru tersebut ambil bagian yakni Persibri Batanghari FC, Patriot Bungo dan Perselu Tanjung Jabung Barat.
Sembilan klub peserta dibagi dalam dua grup A dan diikuti oleh seluruh perwakilan klub peserta yakni Persibri Batang Hari FC, Persijam Kota Jambi, Persikasa Sarolangun, Tabir FC Merangin, Persikoja Kota Jambi, Perselu Tanjab Barat, Patriot Bungo, Jambi United, dan PS. Bungo.
"Alhamdulillah manager meeting dilanjutkan dengan drawing liga III tahun ini, karena ada tiga klub baru peserta liga III musim ini dan kick off akan kita mulai pada 10 Desember nanti," kata Reza.
Sebelumnya Asprov PSSI Jambi telah mencabut empat SK klub sekaligus mengeluarkan klub-klub tersebut sebagai anggota Asprov PSSI Jambi. Ini menyusul ketidakaktifan keempat klub anggota itu yakni PS Mosas Tanjung Jabung Timur, PS Indonesia Muda Kota Jambi, Batang Hari FC serta PS Tebo Bersatu.
Sebagai anggota Asprov PSSI Jambi berkewajiban mengikuti kompetisi resmi. Salah satunya yakni kompetisi liga III dimana ketiga klub yang dikeluarkan tersebut tercatat sudah tidak pernah mengikuti kompetisi resmi padahal itu merupakan aturan yang wajib dijalankan oleh klub anggota.
"Sesuai statuta, sebanyak dua kali absen di kompetisi liga III, maka keputusannya kita keluarkan dari keanggotaan Asprov PSSI Jambi dan SK nya kita cabut," tegas Reza.
Ketegasan atas aturan di tubuh PSSI ini juga untuk memberikan kesempatan kepada klub lain yang akan bergabung menjadi anggota Asprov PSSI Jambi serta siap mengikuti peraturan yang mengikat. (ANTARA)
Kategori :