5 Jenis Minuman Detoksifikasi untuk Membersihkan Paru-paru dari Polusi Udara

Sabtu 02 Nov 2024 - 07:30 WIB
Reporter : Irma Suryani
Editor : Rizal Zebua

JAMBIKOTAN.COM - Polusi udara yang terhirup setiap hari bisa berdampak buruk bagi kesehatan tubuh. Salah satu cara untuk membantu mengatasinya adalah dengan mengonsumsi minuman yang memiliki efek detoksifikasi.

Setiap hari, tubuh kita terpapar berbagai zat berbahaya yang dapat menjadi racun, seperti polusi udara.

Meskipun tubuh memiliki mekanisme detoksifikasi alami melalui organ-organ seperti hati, ginjal, kulit, dan paru-paru, beban racun yang tinggi dapat mengganggu keseimbangan tubuh.

Maka dari itu, mendukung proses detoksifikasi ini melalui pola hidup sehat sangat penting.

BACA JUGA:4 Khasiat Jus Lidah Buaya untuk Tubuh dan Kulit

BACA JUGA:Jangan Masuk Kulkas! 5 Bahan Dapur Ini Justru Akan

Salah satu caranya adalah dengan mengonsumsi minuman detoks alami yang juga bermanfaat dalam membersihkan paru-paru.

Berikut adalah lima jenis minuman detoksifikasi yang bisa Anda coba:

1. Teh Lemon Jahe

Campuran teh dengan lemon dan jahe adalah minuman sederhana namun efektif untuk detoksifikasi. Teh lemon jahe ini dipercaya dapat membersihkan organ hati dari berbagai racun dan mencegah potensi penyakit.

BACA JUGA:Justin Hubner Tak Ikut Tanding, Ini Daftar Nama Pemain Timnas di Piala Dunia 2026

BACA JUGA:Manfaat dan Efek Samping Jus Daun Pepaya

Jahe di dalamnya memiliki kandungan anti-inflamasi yang membantu meredakan peradangan pada sistem pernapasan. Lemon dan jahe juga dipercaya mampu menurunkan risiko penyakit kardiovaskular dan liver.

Cara membuatnya cukup mudah. Iris jahe segar dan masukkan ke dalam cangkir, lalu tuangkan air panas. Setelah beberapa menit, tambahkan perasan lemon dan madu sesuai selera.

2. Smoothie Sayuran Hijau

Selain dikonsumsi langsung, sayuran hijau juga bisa diolah menjadi smoothie yang segar untuk diminum di pagi hari. Smoothie ini kaya akan vitamin dan antioksidan yang berperan dalam detoksifikasi tubuh.

BACA JUGA:Macam-Macam Kombinasi Jus Buah dan Sayur, Bermanfaat Loh Bagi Kesehatan

Kategori :