Lontong Dibungkus Plastik Bisa Sebabkan Gangguan Kesehatan, Ini Kata Ahli Gizi Universitas Indonesia

Rabu 19 Mar 2025 - 07:05 WIB
Reporter : Finarman
Editor : Finarman

JAKARTA – Ahli gizi masyarakat dari Fakultas Kedokteran Universitas Indonesia, DR. dr. Tan SHot Yen, M.Hum, mengingatkan bahwa penggunaan plastik sebagai pembungkus lontong atau ketupat dapat memicu berbagai masalah kesehatan serius.

dr. Tan menjelaskan bahwa plastik yang terpapar panas saat proses pengukusan lontong dapat melepaskan zat kimia berbahaya. Zat kimia tersebut kemudian bisa masuk ke dalam makanan dan tubuh, berisiko menyebabkan gangguan hormonal, masalah reproduksi, hingga meningkatkan potensi terkena kanker.

Secara tradisional, lontong dan ketupat dibuat dari beras yang dimasak dengan cara dikukus dan dibentuk menjadi padat. Lontong biasanya dibungkus dengan daun pisang, sedangkan ketupat terbungkus dalam janur kelapa yang dianyam.

Pembungkus alami ini jauh lebih aman dan tidak menimbulkan dampak negatif pada kesehatan, selain memberikan aroma khas yang dapat meningkatkan selera makan.

BACA JUGA:Puluhan Guru Tahfiz di Jambi Dirumahkan, Wali Kota Maulana Jelaskan Kebijakan Baru

BACA JUGA:Marc Casado Terancam Absen Hingga Akhir Musim

“Pembungkus daun pisang atau janur kelapa memberikan keharuman alami pada lontong dan ketupat, yang menjadi ciri khas dan sering dipadukan dengan hidangan khas hari raya seperti rendang atau opor ayam,” ujar dr. Tan.

Menghadapi musim Lebaran, dr. Tan juga mengingatkan tentang cara penyimpanan lontong dan ketupat yang tepat. Agar kualitasnya tetap terjaga, lontong yang disimpan sebaiknya diletakkan di dalam kulkas dan dikukus ulang saat akan disajikan kembali.

“Menyimpan lontong harus dilakukan seperti menyimpan nasi matang, yaitu masuk kulkas dan dikukus ulang saat hendak disantap,” tambahnya.

Terakhir, dr. Tan mengingatkan agar masyarakat mengonsumsi lontong atau ketupat dengan bijak.

BACA JUGA:Penyerang Australia Terkesan dengan Perkembangan Timnas Indonesia

BACA JUGA:Prediksi Susunan Pemain Timnas Indonesia vs Australia

Takaran yang disarankan adalah satu buah ketupat atau lontong, yang setara dengan satu porsi nasi sekitar 150 gram. Hal ini untuk mencegah konsumsi berlebihan yang dapat berisiko pada kesehatan. (*)

Kategori :