Jambi - Pemerintah Kecamatan Telanaipura menggelar Musyawarah Rencana Pembangunan (Musrenbang), di Kantor Camat Telanaipura, pada Senin 5 Februari 2024.
Kegiatan ini bertujuan dalam rangka penyusunan Rencana Kerja Pemerintah Daerah (RKPD), tahun anggaran 2025.
Dalam Musrenbang kali ini dihadiri oleh Dedi Mulyadi Kepala Bidang Perencanaan Pembangunan Wilayah dan infrastruktur Bappeda Kota Jambi, Camat Telanaipura, beberapa kepala Organisasi Perangkat Daerah (OPD) atau perwakilannya.
Hadir juga, Ketua Lembaga Adat Melayu (LAM), Lembaga Pemberdayaan Masyarakat (LPM), serta para Lurah dan RT yang ada di Kecamatan Telanaipura.
BACA JUGA:Al Haris Teken MoU dengan Rumah Sakit Vertikal
BACA JUGA:Capaian BPHTB Lebihi Target
Musrenbang Kecamatan Telanaipura tahun 2024 mengusung tema melalui “Musrenbang Kecamatan kita capai pemerataan infrastruktur dan peningkatan sumber daya manusia yang andal dan mandiri untuk percepatan transformasi ekonomi yang berkelanjutan di wilayah Telanaipura".
Rizalul Fikri, Camat Telanaipura mengatakan, bahwa dalam musrenbang tahun 2024 terdapat 15 Kegiatan pembangunan fisik berbentuk jalan lingkungan.
"Dalam musrenbang tahun ini, ada 15 kegiatan pembangunan, yang paling besar adalah jembatan di Kelurahan Aur Kenali dengan anggaran hampir 2 milyar lebih," katanya.
Selain itu, Rizalul Fikri, menyampaikan bahwa terdapat 349 usulan yang masuk dari seluruh Kelurahan yang ada di Kecamatan Telanaipura.
BACA JUGA:Harga Cabai Capai Rp50 Ribu Jelang Momen Hari Raya Imlek
BACA JUGA:Harap OPD Persiapkan Administrasi Percepatan Pemulihan Pasca Banjir
Dari seluruh kelurahan kita ada 399 usulan yang masuk, bersifat pembangunan infrastruktur seperti drainase, dan non infrastruktur seperti baju PKK dan tenda duka," ungkapnya.
Semua usulan dalam musrenbang tersebut, akan dirangkum dan disepakati bersama, untuk dilanjutkan di musrenbang Kota Jambi.
Dirinya turut mengimbau kepada masyarakat untuk tetap tertib dan damai menjelang pemilu 2024, dan menggunakan hak suara.