Sebagian yang lain pun menyuarakan untuk memboikot Ria Ricis.
Hingga kin, Ria Ricis belum memberikan tanggapan atas cibiran dan boikot terhadap dirinya, karena kolaborasi dengan restoran cepat saji tersebut.
Demikian pula dengan pihak restoran cepat saji itu.
Untuk diketahui, PT Fast Food Indonesia Tbk. (FAST) yang menaungi KFC Indonesia, telah memberikan donasi senilai Rp 1,5 miliar untuk membantu Palestina.
BACA JUGA:Ivan Gunawan Rencanakan Kunjungan ke Masjidnya di Uganda
BACA JUGA:Merry Ahmad Tak Ikut Liburan, Menikmati Liburan dan Kebahagiaan Bersama Keluarga di Indonesia
Namun, KFC Israel justru mendukung serangan ke Palestina dari iklan yang pernah diterbitkan.
Sidang Cerai Ria Ricis dan Teuku Ryan
Seperti diketahui, Ria Ricis dan Teuku Ryan kini tengah dalam proses perceraian di Pengadilan Agama Jakarta Selatan.
Sidang lanjutan perceraian Ria Ricis dan Teuku Ryan digelar di Pengadilan Agama Jakarta Selatan, Kamis, 7 Maret 2024.
BACA JUGA:Taemin SHINee Buka Suara Tentang Keputusan Keluar dari SM Entertainment
BACA JUGA:Reza Rahadian dan BCL: Perjalanan Chemistry dalam 5 Film Terbaik
Dalam sidang tersebut, Ria Ricis dan Teuku Ryan sama-sama tidak hadir, dan hanya diwakili tim kuasa hukum masing-masing.
Meski begitu, Dedy Rizal Armidi selaku pengacara Teuku Ryan memastikan kliennya masih tetap ingin mempertahankan rumah tangga bersama Ria Ricis.
Absennya Teuku Ryan dalam sidang cerai tersebut karena urusan pekerjaan yang tidak dapat ditinggalkan.
Iya, sampai dengan detik ini tidak ada perubahan sikap sama sekali, ujar Dedy Rizal, dikutip dari YouTube Intens Investigasi.