Gejala dan Cara Mendeteksi Rinitis Alergi,Penyakit Kronis Pada Rongga Hidung

Rabu 01 May 2024 - 17:31 WIB
Reporter : Aditiya
Editor : Finarman

JAMBIKORAN.COM - Dokter Spesialis Telinga Hidung Tenggorokan Rumah Sakit Universitas Indonesia (RSUI) dr. Niken Lestari Poerbonegoro, Sp.THTBKL, Subsp.AI(K), menuturkan penyakit rinitis alergi adalah penyakit kronis pada rongga hidung akibat reaksi alergi yang sering ditemui pada anak, remaja, dan dewasa muda.

“Sebanyak 35% anak mengalami rinitis alergi, pemicu yang paling sering adalah tungau, kecoa, serbuk sari, dan bulu kucing/anjing,” ujarnya.

Gejala Rinitis Alergi

Adapun gejala rinitis alergi seperti hidung meler, gatal, telinga gatal, rasa penuh, gangguan penghidu, sakit kepala, tenggorok gatal, batuk, mendengkur, dan terdapat bayangan gelap di bawah mata.

BACA JUGA:Benarkah Minum Air Lemon Efektif Turunkan Berat Badan? Begini Kata Ahli

BACA JUGA:Mengenal Gejala Alergi pada Anak dan Pemicunya

Cara Mendeteksi Alergi Rinitis

Pemerikasaan yang diperlukan dalam menangani rinitis alergi, diantaranya pemeriksaan hidung/endoskopi.

Pada orang yang rinitis alergi terlihat rongga hidung menyempit dan terdapat cairan bening. 

Selain itu diperlukan pemeriksaan penunjang yaitu tes cukit kulit atau dengan pemeriksaan darah (antibodi IgE spesifik).

Penatalaksanaan alergi rinitis dilakukan setelah alergennya, hindari alergen tersebut atau kontrol lingkungannya.

BACA JUGA:Hati-Hati! Ini 5 Reaksi Alergi yang Bisa Terjadi Saat Berada di Pantai

BACA JUGA:Banyak Keluhan Alergi Kulit Pasca Banjir di Tebo

“Menjaga kebersihan kamar secara rutin, mencuci hidung, atau diberikan obat-obatan (jenis anti histamin atau steroid). Jika langkah-langkah tersebut belum juga memberikan respon, dapat diberikan imunoterapi atau dilakukan tindakan bedah.

Pada orang dewasa dengan mengecilkan konka hidung atau sarafnya diblok agar berkurangnya sumbatan cairan” sambungnya.

Kategori :

Terkini

Minggu 24 Nov 2024 - 21:04 WIB

Wanita Global

Minggu 24 Nov 2024 - 20:59 WIB

'Adu Kambing' Sopir Luka-Luka

Minggu 24 Nov 2024 - 20:57 WIB

Menunggu Penyelesaian 2 Proyek Multiyears