Pasar Tua Kota Jambi Mati Suri, Perlahan Ditinggal Pembeli

MATI SURI: Kondisi Pasar Tua di Kota Jambi, yang mulai mati suri ditinggal pembeli.-IST/JAMBI INDEPENDENT-Jambi Independent

“Saya pun juga terdampak dengan akitivitas pasar yang sepi ini, karena tidak ada yang belanja, jadi yang menggunakan jasa angkut saya pun juga menurun,” sambungnya. 

Terpisah, Camat Pasar, Syofian SE, saat ditanyai masalah konidisi Pasar Tua ini juga mengungkapkan perasaan sedih, dan prihatin dengan keadaannya.

BACA JUGA:Pj Bupati Raden Najmi Buka Rapat Evaluasi, Tindak Lanjut Pembangunan Sistem Pencegahan Korupsi

BACA JUGA:Korban Tewas di Shejaiya Gaza Terbujur Kaku, Tim Penyelamat Sulit Menjangkau

Beliau juga sudah mendengar dan menampung apa yang menjadi aspirasi dan keluhan dari warga, dan para pedagang masyarakat pasar.

“Iya saya juga sudah sering mendengar keluhan dari para pedagang yang mengatakan bahwasannya, penjualan yang menurun dan sepinya pembeli,” tuturnya.

Dia mengaku, juga akan berupaya untuk kembali mengupayakan Pasar Kota Tua ini dapat kembali hidup dalam peraktivitasan ekonominya.

“Saya rencana mau membuat pasar cinderamata di dalam Pasar Tua ini, supaya berharap kembali bisa menghidupkan Pasar tua ini,” jelasnya.

BACA JUGA:10.000 Orang Alami Disabilitas Akibat Serangan Israel di Gaza

BACA JUGA:Gru dan Para Minions Akan Kembali Beraksi dalam Film 'Despicable Me 4'

"Supaya juga tidak tertinggal dengan kawasan ekonomi yang lain di sekitar Kota Jambi,” sambungnya.  

Pasar cinderamata ini nantinya, diharapkan dapat membuat aktivitas ekonomi naik dan membantu para pedagang dan masyarakat yang ada.

“Pasar cinderamata kiranya nanti dapat menarik para minat pembeli, nanti pasar ini akan menjual jenis-jenis batu cicin dan aksesoris,” jelasanya.

Hanya saja memang, dirinya belum tahu kapan bisa terealisasi.

BACA JUGA:Max Verstappen Raih Pole Position di GP Austria 2024, Ungguli Lando Norris dan George Russell

Tag
Share