Hari Terakhir, KPU Bungo Terima Berkas Pendaftaran Jumiwan-Maidani

--

MUARABUNGO - Pada hari terakhir pendaftaran calon bupati dan wakil bupati Bungo, pasangan bakal calon Jumiwan Aguza dan Maidani mendaftar ke Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Bungo. Pasangan ini resmi menyerahkan berkas pendaftaran pada Kamis, 29 Agustus 2024, sekitar pukul 15.30.


Ketua KPU Kabupaten Bungo, Armidis, saat dikonfirmasi oleh awak media, membenarkan bahwa Pasangan Jumiwan Aguza dan Maidani adalah salah satu pasangan yang dihari ketiga pendaftaran juga mendaftarkan diri sebagai calon bupati dan wakil bupati untuk Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Bungo tahun 2024. Menurutnya, seluruh proses pendaftaran berjalan dengan lancar.


"Alhamdulillah, pada hari ke tiga ini, kita telah menerima berkas pendaftaran dari pasangan calon Jumiwan Aguza dan Maidani. Kami telah memeriksa berkas-berkas dan dokumen yang diserahkan, dan semuanya dinyatakan lengkap serta diterima oleh KPU Kabupaten Bungo," jelas Armidis.


Selain itu, Armidis juga menjelaskan bahwa pendaftaran calon bupati dan Wakil bupati Bungo dibuka hingga 29 Agustus 2024. Selama masa pendaftaran, KPU Bungo menerima pendaftaran mulai pukul 8.00 hingga 16.00. Namun, pada hari terakhir, yaitu Kamis, 29 Agustus 2024, pendaftaran akan dibuka lebih lama, dari pukul 8.00 hingga 23.59.


"Alhamdulillah, pendaftaran calon bupati dan wakil bupati Bungo sudah dibuka dari kemaren. Waktu pendaftaran dimulai dari pukul 8.00 hingga 16.00. Khusus hari terakhir, dibuka dari pukul 8.00 WIB hingga 23.59," tambah Armidis. (mai/enn)

Tag
Share