Para Korban Sempat Berkumpul di Gubuk, Begini Lanjutan Tragedi Kali Bekasi
tujuh remaja yang ditemukan tewas di Kali Bekasi, Jawa Barat,--
JAMBIKORAN - Kasat Reskrim Polres Metro Bekasi Kota, Kompol Audy Joize Oroh, menyatakan bahwa tujuh remaja yang ditemukan tewas di Kali Bekasi, Jawa Barat, sebelumnya berkumpul dengan 60 orang di sebuah gubuk dekat pabrik semen di Kecamatan Jatiasih pada Sabtu (21/9/2024) sekitar pukul 03.00 WIB.
Setelah menerima laporan, Tim Perintis Presisi Polres Metro Bekasi langsung menuju lokasi kejadian. Di sana, mereka menemukan 30 sepeda motor, 60 orang yang sedang minum minuman keras, dan senjata tajam. Audy, Kasat Reskrim Polres Metro Bekasi Kota, menjelaskan temuan tersebut.
"Di mana di tempat tersebut, ada berkumpul 30 kendaraan roda dua, yang menurut informasi dari saksi-saksi, sekitar 60 orang berkumpul di tempat itu," kata Audy dalam konferensi pers di Mapolres Metro Bekasi Kota, Senin (23/9/2024).
Namun, seluruh orang yang berada di lokasi tersebut langsung melarikan diri. Audy mengatakan di antara puluhan orang itu, ada beberapa orang yang disebut mencoba untuk terjun ke Kali Bekasi. Hanya saja, niatan tersebut urung dilakukan karena di Kali Bekasi dalam kondisi gelap.
BACA JUGA:Hati-Hati! Pasangan Zodiak Ini Dikenal Paling Toxic
BACA JUGA:5 Minuman yang Bermanfaat untuk Menurunkan Kadar Asam Urat, Sialakan Dicoba!
Dalam pengejaran tersebut, Tim Perintis Polres Metro Bekasi Kota berhasil mengamankan 22 orang dan 22 senjata tajam.
Agung Priambodo, Kepala Seksi Operasional Tim SAR Jakarta, menyatakan bahwa tujuh mayat remaja ditemukan terapung di kali di Perumahan Pondok Gede Permai (PGP), Kecamatan Jatiasih, Kota Bekasi pada Minggu pagi pukul 09.00 WIB. Dia menambahkan bahwa semua mayat berjenis kelamin pria.
"Sudah dievakuasi semuanya dan dibawa ke RS Polri Kramat Jati. Saat ini masih proses identifikasi," jelasnya.
Warga menemukan mayat pertama pada pukul 05.30 WIB saat mencari kucing. Setelah menginformasikan penemuan tersebut, warga menemukan empat mayat lagi. Tim gabungan dari BNPB Kota Bekasi, PMI, dan polisi kemudian menemukan dua mayat lainnya. Sehingga total mayat yang ditemukan berjumlah 7 mayat.
BACA JUGA:Kemeriahan Daifest 2024 #Serunyabelidaihatsu di PT Surya Sentosa Primatama Jambi
BACA JUGA:Pilwako Jambi 2024: Paslon Maulana-Diza Peroleh Nomor Urut 1
Hasil pemeriksaan Pusdokkes Polri di RS Polri, Kramat Jati, menunjukkan bahwa ketujuh mayat tidak memiliki luka luar atau patah tulang. Namun, Direskrimum Polda Metro Jaya, Kombes Pol Wira Satya Triputra, enggan memberikan detail lebih lanjut mengenai kondisi korban secara keseluruhan.
Polisi menetapkan 15 tersangka terkait penemuan 7 mayat pria di Kali Bekasi Jatiasih pada Minggu (22/9/2024). Kapolda Metro Jaya Irjen Pol Karyoto menjelaskan bahwa polisi telah meminta keterangan dari saksi dan pihak yang terlibat dalam kejadian ini. Polisi menduga peristiwa tersebut merupakan tawuran, meskipun belum dapat dipastikan karena masih mengumpulkan keterangan.