Kegiatan Fisik Jangan Mangkrak, Vahrial Warning Kepala OPD

BERI PERINGATAN: Pj Bupati Varial Adhi, ketika meninjau pekerjaan fisik belum lama ini. -Ihwan Ashari/Jambi Independent-

MUARATEBO - Penjabat Bupati Tebo Vahrial Adhi Putra Pesisir memotivasi seluruh kepala organisasi perangkat daerah (OPD) agar selalu bekerja secara maksimal untuk menggapai keberhasilan yang lebih baik.


Menurut Vahrial, dalam bekerja seluruh kepala OPD selalu berkoordinasi antara satu dengan yang lainnya, antar dinas instansi, demi terwujudnya keberhasilan dalam bekerja.


Selain memiliki pengetahuan dalam menjalankan tugas, harus didukung juga dengan fasilitas penunjang yang dilengkapi dengan motivasi dan integritas.

BACA JUGA:17 Kecamatan Rawan Banjir dan Longsor, BPBD Imbau Warga Waspada

BACA JUGA:Pj Bupati Kunjungi Lubuk Larangan Pungut Hilir, Terima Kasih Telah Menjaga Alam dengan Baik


“Bekerja sesuai dengan tugas masing-masing, agar keberhasilan kerja bisa tercapai dengan baik,” katanya.
Agar tercipta kinerja yang lebih baik, maka kepala dinas dan kepala bagian serta yang lainnya harus memiliki pengetahuan yang berdasarkan pada pemahaman.


“Dalam menjalankan pekerjaan kita harus dilengkapi dengan fasilitas yang didorong oleh motivasi, dan yang paling utama, yaitu harus memiliki integritas tinggi terhadap pekerjaan,” ujarnya.


Vahrial berharap seluruh kepala OPD, bekerja secara maksimal agar keberhasilan dapat digapai.


“Saya tekankan pada pada dinas yang menangani infrastruktur pembangunan harus lebih giat mengawasi program pembangunan. Jangan sampai ada kegiatan fisik yang mangkarak hingga akhir tahun nanti, sehingga dapat merugikan masyarakat. Saya minta PPK masing- masing OPD memonitor pembangunan di lapangan,” pungkasnya. (wan/ira)

Tag
Share