Netanyahu Khawatirkan Serangan Balasan Iran dan Hizbullah Jika Negosiasi dengan Hamas Gagal

Minggu 25 Aug 2024 - 10:33 WIB
Reporter : Dimas
Editor : Dimas

JAMBIKORAN.COM - Benjamin Netanyahu khawatir tentang kemungkinan serangan balasan dari Iran dan kelompok perlawanan Lebanon, Hizbullah.

Hal tersebut akan terjadi jika perundingan tak langsung soal gencatan senjata dengan kelompok Hamas di Palestina tidak membuahkan hasil.

Menurut suber harian AS The Washington Post, saat ini Netanyahu berada di bawah tekanan untuk mencapai kesepakatan tersebut yang akan membuka jalan bagi pembebasan orang-orang Israel yang masih disandera di Jalur Gaza.

Pada 31 Juli, Israel membunuh kepala biro politik Hamas, Ismail Haniyeh, yang sedang berada di Teheran, Iran, untuk menghadiri pelantikan Presiden Massoud Pezeshkian.

BACA JUGA:Gol Menit Akhir Pedro Bawa Brighton Menang 2-1 atas Manchester United

BACA JUGA:Haaland Hattrick, City Bungkam Ipswich dengan Kemenangan Telak 4-1

Sehari sebelumnya, Israel juga membunuh komandan Hizbullah Fouad Shukr dalam serangan pesawat nirawak di Lebanon selatan.(*)

Kategori :