- Gangguan pernafasan dan penglihatan
- Pencemaran sumber air bersih
- Kebakaran hutan dan lahan
- Korban jiwa akibat aliran lava, awan panas dan banjir lahar
Adapun Imbauan untuk masyarakat, seperti:
- Tetap tenang dan segera evakuasi diri jika disarankan oleh BPBD
- Tidak berada di lokasi yang diminta untuk dikosongkan
- Tidak berada dilembah atau daerah aliran sungai
- Hindari tempat terbuka, lindungi diri dari abu letusan gunung api
- Sebelum tingalkan rumah, kenakan pakaian berlengan panjang, celana panjang dan pakai kacamata pelindung
- Jika diperintahkan untuk evakuasi, tutup jendela dan pintu rapat-rapat agar hujan abu tidak masuk kedalam rumah
- Atap rumah yang tertutup abu vulkanik harus segera disapu setelah kondisi kembali normal karena dapat membebani atap dan merusaknya
- Hindari mengendarai mobil di daerah yang terkena hujan abu vulkanik karena dapat merusak mesin kendaraan.(*)