Tanda-tanda Kolesterol Tinggi Bisa Dilihat dari Mata dan Wajah

Gejala kolesterol tinggi dari mata dapat dilihat dari penumpukan lemak di kelopak mata--health.grid

Mirip dengan arcus sinilis, arcus kornea biasanya terlihat pada individu berusia di bawah 40 tahun, berupa cincin putih atau abu-abu yang mengelilingi kornea. Bisa juga itu pertanda kadar kolesterol tinggi.

Tanda kolesterol tinggi juga bisa dilihat dari adanya pigmentasi kulit menjadi kekuningan atau xanthoderma. 

Hal ini karena hiperlipidemia, yakni darah mengandung lipid berlebih.

Selain itu, biasanya tanda tersebut muncul paling banyak di wajah dan di area sekitar mata. 

Akumulasi timbunan kolesterol tinggi di dalam lapisan kulit menjadi penyebab perubahan warna ini. 

BACA JUGA:Simak! Cara Aktifkan Fitur Terjemahan TikTok

BACA JUGA:5 Manfaat Singkong Rebus Bagi Kesehatan,Yuk Simak

Meskipun tidak selalu ada, hal ini bisa menjadi tanda peningkatan kolesterol dan memerlukan tes lebih banyak untuk menghindari penumpukan berkepanjangan.

Tanda lainnya adalah muncul jerawat kecil, hal ini akibat adanya pertumbuhan jinak yang dikenal sebagai xanthomas karena kolesterol menumpuk di sel tertentu yang terletak di bawah permukaan kulit.

Bentuknya bisa berupa jerawat kecil kekuningan atau bercak besar, tergantung ukuran dan bentuknya. 

Apabila muncul di wajah, sering kali muncul di pipi, kelopak mata, atau area sekitar mata.

Meskipun biasanya tidak terasa sakit, keberadaannya bisa menjadi tanda kondisi kesehatan seseorang, seperti kelainan metabolisme lipid atau peningkatan kolesterol. (*)

Tag
Share