Sudah Diet Namun Berat Badan Tak Turun Turun, Ini Penyebabnya

Penyebab diet gagal-Foto : ilustrasi-Net

JAKARTA,JAMBIKORAN.COM - Banyak orang yang melakukan diet untuk mendapatkan tubuh yang langsing dan sehat. Namun terkadang ada juga yang kerap gagal mendapatkan tubuh yang langsing.

Ada orang yang sudah melakukan diet dengan serius namun berat badannya tidak turun turun. Lalu,apa yang salah?

Menurunkan berat bedan bukanlah perkara mudah, dan seringkali menjadi tantangan bagi sebagian orang. Akan semakin frustasi jika sudah diet mati-matian, tapi hasilnya nihil. B

erat badan tidak turun dan tidak melihat hasil yang signifikan. 

Terdapat beberapa faktor mengapa berat badan tidak turun meski sudah melakukan diet. Berikut 5 alasannya 

BACA JUGA:SMKN 2 Kota Jambi Tundukan SMK Unggul Sakti, Skor Akhit 38-4

BACA JUGA:BKKBN: Makan Bergizi Gratis Tingkatkan Derajat Kesehatan Masyarakat

1. Olahraga Tidak Rutin

Diet saja tidak cukup jika tidak diimbangi dengan aktivitas lainnya. Aktivitas fisik yang tidak seimbang akan menyebabkan penurunan pembakaran kalori harian. Lakukan olahraga secara teratur untuk mengimbangi diet tersebut. 

Utamanya seperti latihan kardio dan kekuatan, bisa membantu mempercepat metabolisme dan membakar lemak secara lebih efektif. 

2. Tidur tidak cukup

Tidur yang masih asal-asalan dan cenderung kurang durasinya juga memengaruhi berat badan sulit turun. Mengutip jurnal yang berjudul “Hubungan Durasi Tidur dengan Kejadian Overweight dan Obesitas pada Tenaga Kependidikan di Lingkungan Kampus C Universitas Airlangga” disebutkan bahwa ketika durasi tidur semakin pendek, maka risiko untuk terjadinya overweight dan obesitas akan semakin besar. 

Kurang tidur akan merangsang peningkatan kadar hormon ghrelin yang merangsang rasa lapar, serta menurunkan kadar hormon leptin yang menekan rasa lapar. Sehingga tidur yang tidak cukup akan memengaruhi kemampuan tubuh untuk membakar kalori secara efisien. 

BACA JUGA:Jaksa Tuntut Pery 1 Tahun 6 Bulan Penjara

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan