Wako Alfin Berharap Peran Aktif Kaum Empat Jenis

Walikota Sungai Penuh Alfin-IST/JAMBI INDEPENDENT-Jambi Independent
SUNGAIPENUH - Walikota Sungai Penuh Alfin SH, berharap empat pilar pembangunan di Kota Sungai Penuh yakni kaum empat jenis untuk dapat berperan aktif dalam membangun kota Sungai Penuh.
Pernyataan ini disampaikan Wali Kota Sungai Penuh, Alfin bersama rombongan melaksanakan safari Ramadan di Masjid Raya Sungai Penuh. Turut hadir pada acara itu, wakil walikota, Pimpinan DPRD, Sekda, Staf Ahli, Asisten, Para SKPD, Tokoh Adat, Alim Ulama beserta para jamaah Salat Taraweh.
Safari Ramadan yang di gelar oleh Pemerintah Kota Sungai penuhi bertujuan untuk memupuk jalinan silaturahmi antara jajaran Pemerintah dengan Masyarakat sekaligus mendengarkan dan menampung ide,saran serta Aspirasi untuk Pembangunan Kota Sungai Penuh.
BACA JUGA:Wabup Khafid Minta Peserta Rakor RPJMD Serius
BACA JUGA:Pemkab Tebo Salurkan Bantuan Terdampak Banjir
"Kami Berharap dengan adanya Empat Pilar Pembangunan yaitu kaum empat jenis yang terdiri dari tokoh agama, tokoh adat, cendekiawan dan generasi muda agar dapat memberi support dan berperan aktif dalam proses pembangunan di Kota Sungai Penuh yang kita cintai ini," ungkap Wako.
Di akhir sambutan, Wako Alfin menyerahkan bantuan yang bersumber dari dana CSR Bank Jambi, Sebesar Rp 10 juta ke pengrusakan masjid Raya Kota Sungai Penuh. (sap/ira)