Kemenag Tekankan Ibadah Fisik dan Tertib Ibadah

Kementerian Agama melaksanakan manasik haji bagi calon haji asal Kota Jambi yang diikuti 706 orang.-IST/Jambi Independent-Jambi Independent
JAMBI - Sebanyak 706 calon haji asal Kota Jambi mengikuti kegiatan manasik haji tingkat kota sebagai bagian dari persiapan ibadah haji ke Tanah Suci. Kegiatan ini dilaksanakan selama dua hari sebelum dilanjutkan dengan manasik tingkat kecamatan.
Kepala Kantor Wilayah Kementerian Agama (Kemenag) Provinsi Jambi, Mahbub Daryanto, menjelaskan bahwa kegiatan manasik merupakan tahapan penting untuk membekali jamaah dalam memahami tata cara pelaksanaan ibadah haji.
"Ada delapan kali manasik lanjutan di tingkat kecamatan, dan terakhir akan digelar manasik di asrama haji sebelum keberangkatan," ujar Mahbub di Jambi, Rabu (9/4).
Ia juga mengingatkan bahwa ibadah haji adalah ibadah fisik, sehingga seluruh calon jamaah diminta menjaga kesehatan sejak dini, terutama bagi mereka yang memiliki riwayat penyakit tertentu.
BACA JUGA:YPJ Menang Kasasi, MA Batalkan Status Badan Hukum TPBJ dan YPJ 77
BACA JUGA:LAM Segera Beri Kehormatan Adat Melayu Untuk Walikota Maulana dan Pj Walikota Sri Purwaningsih
Senada, Kepala Kantor Kemenag Kota Jambi, Abd Rahman, menyampaikan bahwa manasik haji merupakan program gratis dari pemerintah dan wajib diikuti oleh seluruh calon jamaah.
“Manasik ini penting agar jamaah memahami seluruh rangkaian ibadah, dan kami harap semua bisa berangkat dalam keadaan sehat,” kata Rahman.
Dari total 706 calon jamaah haji Kota Jambi, sebanyak 300 orang berjenis kelamin laki-laki dan 406 perempuan. Usia tertua tercatat 93 tahun dan yang termuda berusia 18 tahun.
Adapun komposisi jamaah terdiri dari 605 orang berdasarkan urut porsi, penggabungan mahram, dan pendamping lansia; 15 orang mutasi; serta 86 orang cadangan.
“Kita akan lihat hasil akhir pelunasan sampai 17 April 2025 apakah ada perubahan jumlah,” tambah Rahman.
Dari segi wilayah, Kecamatan Kota Baru menyumbang jumlah calon haji terbanyak dengan 233 orang. Disusul Jambi Selatan dan Paal Merah sebanyak 143 orang, Telanaipura 143 orang, Jelutung 94 orang, Jambi Timur 68 orang, Pelayangan 10 orang, Danau Teluk 11 orang, dan Pasar Jambi enam orang.(zen)