Eks RS Budi Graha Diusulkan Jadi Lokasi SMAN 15

Wakil Ketua Komisi IV DPRD Provinsi Jambi Rusli Kamal Siregar -Ist/Jambi Independent-Jambi Independent

Selama ini, tentunya warga Pasar dan Kasang harus menyekolahkan anak-anak mereka ke SMAN 3 dan SMAN 7 ataupun SMK di wilayah Jelutung, yang jaraknya cukup jauh. 

Atas hal tersebut, Dinas Pendidikan (Disdik) Provinsi Jambi berharap dapat membangun SMA Negeri di wilayah Kecamatan Kasang, agar mereka dapat bersekolah dengan jarak yang tidak jauh. 

"Di sana (Kasang) ada lahan milik Pemerintah Provinsi (Pemprov) Jambi, kebetulan disana sudah ada SMK Veteran. Kita kesulitan juga, karena disana lahan dimanfaatkan SMK Veteran," katanya. 

Pihaknya juga berharap, SMK Veteran bersedia untuk berubah menjadi SMA Negeri. Karena siswanya juga sedikit. Namun hal itu masih menjadi kendala, pasalnya gedung tersebut di bangun oleh Yayasan Veteran. 

"Jadi itu yang memang mungkin perlu duduk bersama. Apabila lahan ini dikembangkan untuk SMA, berdasarkan urutannya yaitu SMA Negeri 15 Kota Jambi. Itu sangat membantu warga Pasar dan Kasang," jelasnya. 

Selain itu, Dinas Pendidikan (Disdik) Provinsi Jambi juga mendapatkan informasi bahwa ada lahan di beberapa titik Kota Jambi untuk pembangunan SMA Negeri. Namun jarak tersebut masih begitu jauh dari wilayah Pasar dan Kasang. 

"Ada di daerah Jelutung yang merupakan lahan milik Pemprov Jambi. Kalau di sana itu masih jauh, belum bisa masuk dengan pola penerimaan siswa menggunakan domisili. Sementara kita berharap, bisa mengakomodir warga Kasang dan Pasar," tutupnya. (cr01/enn)

 

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan