Wabup Khafidh Buka TC Kafilah MTQ ke-54 Tingkat Provinsi Jambi

Wakil Bupati Merangin, H. A. Khafidh, membuka kegiatan Training Center (TC) kafilah Kabupaten Merangin dalam ajang MTQ ke-54 tingkat Provinsi Jambi. -Ist/Jambi Independent-Jambi Independent

Bangko – Wakil Bupati Merangin, H. A. Khafidh, secara resmi membuka kegiatan Training Center (TC) bagi 56 peserta kafilah yang akan mewakili Kabupaten Merangin dalam ajang Musabaqah Tilawatil Qur’an (MTQ) ke-54 tingkat Provinsi Jambi. 

TC ini direncanakan berlangsung selama enam hari sebagai persiapan intensif menjelang pelaksanaan MTQ yang akan digelar di Kabupaten Muarojambi. Dalam sambutannya, Wabup menyampaikan harapan besar agar prestasi Merangin tahun ini dapat meningkat dibandingkan pencapaian tahun sebelumnya.

“Bapak Bupati dan kita semua berharap agar Merangin bisa mencatat prestasi yang lebih baik. Oleh karena itu, kami ingin pelaksanaan TC ini dimaksimalkan sebagai bekal penting bagi para Qori dan Qoriah,” ujar Wabup, di Hotel Permata, Merangin, pada Minggu malam (28/9).

Kabupaten Merangin akan berpartisipasi dalam delapan cabang lomba. Cabang Tilawatil Qur’an menjadi yang terbanyak pesertanya, yaitu 21 orang. Kemudian, cabang Tahfizh Qur’an diikuti 10 orang, Tafsir Al-Qur’an 2 orang, Fahmil Qur’an 6 orang, dan Syarhil Qur’an juga 6 orang.

BACA JUGA:Pemkab Tebo Serahkan SK Pengangkatan PPPK Tahun 2024

BACA JUGA:Tiga Desa di Kerinci Lumpuh, Ketinggian Air Mencapai 50 Sentimeter Di Desa Tanjung Tanah

Selain itu, terdapat delapan peserta untuk cabang Khat Al-Qur’an, dua orang untuk Karya Tulis Ilmiah Al-Qur’an (KTIQ), serta satu orang peserta untuk Musabaqah Hadits Nabi.

Untuk mendukung keberhasilan pelatihan, sebanyak enam pelatih inti didatangkan, masing-masing tiga orang dari Provinsi Sumatera Barat dan tiga lainnya dari Jambi. Para pelatih ini akan membimbing seluruh kafilah selama TC berlangsung.

Acara pembukaan TC turut dihadiri oleh sejumlah tokoh penting, antara lain Asisten I Setda Merangin Sukoso, Ketua MUI Merangin Dr. H. Joni Musa, Ketua Persatuan Pondok Pesantren Ustadz Hermanto, Ketua Persaudaraan Haji Marwan Hasan, Kabag Kesra Agus Salim, serta para tokoh agama dan undangan lainnya. (*)

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan