Ini 3 Tips MPASI untuk Si Kecil saat Traveling!
 
                            ilustrasi traveling bersama si kecil--
JAMBIKORAN.COM - Menyiapkan makanan pendamping ASI (MPASI) menjadi hal penting bagi para ibu ketika akan bepergian.
Persiapan yang matang tidak hanya memastikan kebutuhan nutrisi anak terpenuhi, tetapi juga membuat perjalanan lebih nyaman dan aman.
MPASI berperan penting sebagai pelengkap nutrisi setelah ASI tidak lagi mencukupi. Selain membantu memenuhi kebutuhan energi, protein, dan zat besi, MPASI juga mendukung tumbuh kembang anak secara optimal.
Dikutip dari buku Mommuclopedia 567 Fakta Tentang MPASI karya Meta Hanindita (2019), berikut tiga tips MPASI yang dapat diterapkan saat traveling:
BACA JUGA:4 Sepatu Lari yang Bikin Nyaman, Makin Rajin Olahraga
BACA JUGA:Memilih Warna Rambut Sesuai Warna Wajah, Agar Penampilan Makin Standout
1. Pilih Makanan Instan Khusus Bayi
Makanan instan dapat menjadi solusi praktis selama perjalanan. Pilih rasa yang disukai anak untuk meningkatkan nafsu makan.
Termos berisi air hangat juga penting dibawa agar bubur instan dapat larut dengan mudah.
2. Bawa Peralatan Secukupnya
BACA JUGA:Tata Rumah agar Terasa Sejuk Tanpa Mengandalkan AC
BACA JUGA:Tuntaskan Musim IATC 2025, Pebalap Muda Astra Honda Tampil Tangguh dan Kencang
Jika bayi kurang menyukai MPASI instan, ibu dapat menyiapkan bubur sendiri di lokasi liburan. Tidak perlu membawa semua peralatan dapur, pilih yang ringkas dan efisien.
Perlengkapan makan bayi seperti sendok, piring, dan celemek kain tetap harus dibawa untuk menjaga kebersihan dan memudahkan proses makan.
 
         
                                     
                                     
                                     
                                     
                                     
                                     
                                     
                                     
                                     
                                     
                                     
                                     
                                     
                                     
                                     
                                     
                                     
                                     
                                    