Waspada Ancaman Hewan Buas Masuk Permukiman , Ketinggian Air Sungai di Tanjabtim Meningkat
MENINGKAT : Luapan Sungai Teluk Dawan masuk permukiman warga di lokasi habitat puluhan buaya liar. Warga dihimbau waspada ancaman hewan buas.-Foto : Harpandi-Jambi Independent
MUARASABAK,JAMBIKORAN.COM - Mendekati akhir tahun dan juga seiring dengan guyuran hujan yang kerap melanda Kabupaten Tanjab Timur, ketinggian permukaan air sungai di kabupaten ini mulai terlihat.
Peningkatan ketinggian permukaan air sungai di sejumlah wilayah di Kabupaten Tanjab Timur ini bahkan telah masuk ke kawasan permukiman penduduk.
Meski ketinggian permukaan air sungai di setiap wilayah relatif berbeda, akan tetapi ada ancaman lain yang bisa turut menyertainya.
Seperti ancaman hewan buas dan juga hewan berbisa yang dapat membahayakan keselamatan warga sewaktu-waktu.
Usman salah satunya, warga yang tinggal disekitar sungai Kelurahan Teluk Dawan, Kecamatan Muarasabak Barat, Kabupaten Tanjab Timur ini mengatakan, sejak beberapa hari belakangan ini kondisi permukaan air sungai terus mengalami peningkatan.
BACA JUGA:Petani dapat Tambahan Alat Pertanian Traktor dan Mesin Air Senilai Rp 3,7 M
Saat ini sebagai permukiman warga mulai tergenangi luapan air sungai dengan ketinggian yang berbeda dan terkadang dipengaruhi juga oleh pasangan surut air laut.
"Yang jadi ancaman ini pak, Sungai Teluk Dawan yang ada di depan rumah warga ni tempat hidupnya puluhan buaya liar. Kami khawatir kalau ketinggian air terus meningkat dan sampai tinggi memasuki area rumah warga, buaya liar itu juga ikut masuk permukiman warga," ucapnya.
Dari pengalaman sebelumnya, hewan bergigi gergaji dengan nama latin Crocodylus Porosus ini sudah beberapa kali menimbulkan konflik dengan manusia dan bahkan kerap menampakkan diri berenang di sungai yang berada tepat di depan rumah warga.
"Kalau jumlah buaya liar di sungai depan rumah kami ini cukup banyak pak. Kalau ukurannya bermacam, dari yang kecil sampai yang paling besar ada sekitar 3 meter panjangnya," ungkapnya.
BACA JUGA:Berapa Kali Sebaiknya Cuci Muka Sehari? Ini Waktu dan Cara Tepat Agar Kulit Tetap Sehat
BACA JUGA:Presiden Korsel Puji Prabowo, Mampu Tingkat Kepuasan Publik 80 persen
"Kalau cerita yang pernah saya dengar, dulu pernah ada buaya yang ukurannya sangat besar lebih dari 4 meter yang pernah menampakkan diri. Tapi itu jarang terlihat lagi sampai sekarang, mungkin ada pernah keluar lagi buaya besar itu, tapi belum ada yang foto atau videokannya," tambahnya.
Terpisah, Siti Hasanah, warga Kecamatan Muarasabak Timur ini juga menyampaikan keresahannya disaat ketinggian permukaan air sungai sudah terlihat dan mulai ada tanda-tanda banjir akan terjadi.