Belum Ada Dapur Umum, Dinsos: Warga Pilih Bertahan di Rumah

MASIH TERGENANG: Warga terdampak banjir menggunakn perahu saat menjalanikan aktivitas, Selasa 30 Januari 2024. -RIZAL ZEBUA/JAMBI INDEPENDENT -Jambi Independent

JAMBI -  Dinsos Kota Jambi mengaku belum mendirikan dapur umum, di lokasi yang terendam banjir di Kota Jambi.

Kadinsos Kota Jambi, Yunita Indrawati mengatakan, hal ini belum dilakukan lantaran banyak masyarakat yang memilih bertahan di rumah mereka.

"Kalau saat ini tidak ada (dapur umum,red). Ini kita siapkan kalau ada masyarakat yang mau mengungsi," terang Yunita Indrawati, Selasa 30 Januari 2024.

"Rata-rata masyarakat masih bertahan (di rumah,red)," timpalnya.

BACA JUGA:Ada Kesan Pembiaran, Dewan Segera Panggil BPPRD dan Pelaku Usaha Soal Dugaan Penggelapan Pajak

BACA JUGA:Sinsen Kembali Raih Penghargaan, Best Public Relations Astra Honda

Namun begitu, Yunita menyebutkan, bahwa pihaknya tetap proaktif sesuai tupoksi mereka. Di antaranya memberikan bantuan bagi korban banjir.

Sebelumnya, Pemkot Jambi telah menyalurkan bantuan bagi korban banjir di beberapa titik, dalam Kota Jambi. 

Sekda Kota Jambi, A Ridwan mengatakan, dirinya sudah melihat langsung kondisi korban banjir di beberapa titik Kota Jambi.

Ia mengungkapkan, berdasarkan data pihaknya ada 576 kepala keluarga warga Kota Jambi yang kondisi rumahnya memang terendam. 

BACA JUGA:YBM PLN UP3 Jambi Salurkan Bantuan Kepada Korban Banjir

BACA JUGA:Gubernur Haris Resmikan Masjid Al Jabbar CitraRaya City Mendalo Jambi

Pihaknya sebut Ridwan, mulai menyalurkan bantuan logistik pada warga yang menjadi korban banjir tersebut.

Bantuan yang diberikan pada korban banjir itu kata Ridwan, ada yang bersal dari Pemkot Jambi, forum CSR Kota Jambi, komunitas dan juga ada dari pemerintah Provinsi Jambi.

Tag
Share