Gubernur Al Haris Lantik Dirut Bank Jambi

PELANTIKAN: Suasana pelantikan Dirut Bank Jambi yang baru.-Nurdiana Wanti/Jambi Independent -Jambi Independent

Jambi – Khairul Suhairi, resmi menjabat sebagai Dirut Bank Jambi, usai dilantik Gubernur Jambi, Al Haris, Kamis 7 Maret 2024.

“Saya sudah melantik Direktur Utama Bank 9 Jambi yang baru. Alhamdulillah acaranya berlangsung dengan baik,” ungkap Al Haris, Kamis 7 Maret 2024.

Dengan dilantiknya Direktur baru tersebut, Al Haris berharap, Bank Jambi bisa berkontribusi dengan lebih maksimal lagi untuk daerah.

Di mana saat ini, banyak ketimpangan yang terjadi dalam masyarakat, baik dari kalangan rendah, menengah, dan atas.

BACA JUGA:Tujuh Kali Raih Piala Adipura, Pj Walikota Apresiasi PHL DLH Kota Jambi

BACA JUGA:Hadir dengan Apparel dan Aksesoris Resmi New Honda Stylo 160

Untuk itu Al Haris, menaruh harapan yang baik pada Bank  Jambi. Agar dapat melihat dan membaca persaingan kedepannya, di mana tantangan yang semakin luar biasa.

Menghadapi persaingan antar Bank yang ada, Al Haris mengingatkan untuk tetap solid satu sama lain.

“Harapan kami, Bank Jambi beserta jajaran Dirut, Komisaris, Direksi, semakin solid. Karena solidaritas adalah modal dalam bekerja,” tegasnya.

Besar harapan kepada Bank Jambi, untuk mampu mengatasi ekonomi yang ada di Jambi, agar semakin lebih baik kedepannya.

BACA JUGA:Surya Sentosa Siapkan Hadiah Umroh Gratis, Sambut Ramadan Bersama Daihatsu

BACA JUGA:YM PLN UP3 Jambi Dukung Pemerintah, Perangi Stunting di Provinsi Jambi

“Bank Jambi tentu membutuhkan Direktur Utama yang lebih baik, agar bisa bekerja lebih maksimal lagi kedepannya. Ikut mewarnai dalam perbaikan ekonomi di Jambi ini,” harapnya.

Setelah dilantik menjadi Direktur Utama yang baru, tentu saja Khairul mempunyai target, yang harus dicapai untuk Bank Jambi kedepannya.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan