Pj Bupati Bachyuni Hadiri Rakor Sinergi dan Penguatan Pemberantasan Korupsi Bersama KPK RI

Pj Bupati Bachyuni bersama Pejabat lainnya saat menghadiri Rakor bersama KPK.-Junaidi/Jambi Independent-Jambi Indepedent

MUARO JAMBI - Pejabat Bupati Kabupaten Muaro Jambi Bachyuni Deliansyah menghadiri kegiatan rapat koordinasi sinergi dan penguatan pemberantasan korupsi kepada kepala daerah se-provinsi Jambi, Selasa 23 April 2024.

Dalam kegiatan rapat koordinasi yang diadakan di hotel Swiss bell Kota Jambi ini pejabat Bupati Kabupaten Muaro Jambi Bachyuni Delansyah SH. MH di dampingi oleh Sekretaris Daerah Budhi Hartono S. Sos. M. T.

Acara ini dibuka langsung oleh Gubernur Provinsi Jambi Al Haris dan dihadiri langsung oleh Direktur Korsup Komisi Pemberantasan Korupsi pusat Bapak Edy Suryanto.

BACA JUGA:Tiktoker Galih Loss Ditangkap Polisi terkait Dugaan Penistaan Agama

BACA JUGA:Parpol Belum Cairkan Dana Hibah, Kesbangpol : Anggaran Rp 1,1 M

Dalam sambutannya Edi Suryanto menyampaikan Sinergitas antara Pemerintahan Daerah dengan Pusat sangat dibutuhkan dalam mewujudkan Indonesia maju, Indonesia bebas korupsi. 

Lebih lanjut ia menambahkan untuk mengatasi hal-hal yang tidak diinginkan. Hal ini agar semua pihak dapat bergerak dan memantau guna mencegah korupsi di negara kita ini.

Sementara itu Pj Bupati Muaro Jambi Bachyuni Deliansyah mendukung penuh langkah KPK RI memberantas Korupsi di Indonesia terutama di Bumi Sailun Salimbai Kabupaten Muaro Jambi. 

Pj Bupati Muaro Jambi Bachyuni Deliansyah terus mengajak seluruh jajaran berkomitmen untuk sekuat tenaga mendukung upaya-upaya pencegahan dan pemberantasan korupsi

BACA JUGA:141 Peserta Gagal di TIU, Seleksi Anggota Paskibraka Kota Jambi

BACA JUGA:Kasus Kekerasan Anak Isa Bajaj Berakhir Damai

Sejumlah upaya telah dilakukan oleh Pemkab Muaro Jambi melalui cara preventif maupun melalui edukasi. (Jun/viz)

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan