Polda Jambi Gelar Rakor Operasi Ketupat 2024

RAKOR: Wakapolda Jambi, Brigjen Pol Edi Mardianto, mempunyai Rakor Operasi Ketupat 2024. -ELVINA DESTI SAPUTI/JAMBI INDEPENDENT-Jambi Independent

JAMBI - Kepolisian Daerah (Polda) Jambi telah melaksanakan kegiatan Rakor lintas sektoral Operasi Ketupat tahun 2024 pada Senin, 1 April 2024.

Kegiatan tersebut dilaksanakan di Aula Lantai 3 Gedung Siginjai Polda Jambi, dipimpin oleh Wakapolda Jambi, Brigjen Pol Edi Mardianto.

Kegiatan tersebut turut dihadiri oleh Sekda Provinsi Jambi Sudirman, Kabinda Jambi Brigjen Pol Irawan David Syah, Kepala BNN Provinsi Jambi Brigjen Pol Wisnu Handoko, Kajati Jambi diwakili oleh Asintel Kejati Jambi Nophy T Suoth, serta Danrem 042/Gapu, yang diwakili oleh Kasi Log Korem 042/ Gapu Jambi Kol Inf Ahad Rasli.

Dalam sambutannya sekaligus saat membuka rakor lintas sektoral tersebut, Wakapolda Jambi mengatakan bahwa rapat ini dilaksanakan dengan maksud menyamakan persepsi, guna memaksimalkan menghadapi dinamika keamanan dan ketertiban masyarakat menjelang perayaan hari raya Idul Fitri 1445 Hijriah.

BACA JUGA:Soal 'Kolam' di Jalan Pattimura, Kadis PUPR Kota Jambi Sebut Itu Bukan Jalan Kota

BACA JUGA:Abdulah Sani Masih Tertinggi untuk Dampimgi Al Haris di 2024

"Menjelang Idul Fitri ini, kegiatan masyarakat akan meningkat, sehingga akan berdampak terhadap Kamtibmas, akibat meningkatnya mobilitas masyarakat untuk mudik dan rekreasi, perlu diantisipasi kelangkaan BBM, serta kemacetan akibat volume kendaraan yang tidak sesuai dengan infrastruktur yang ada," kata dia.

Wakapolda Jambi juga berpesan agar semua sektor, harus dapat mengedepankan kegiatan edukatif, persuasif, dan humanis.

"Diharapkan dengan pelaksanaan Ops Ketupat ini bisa menciptakan situasi Kamtibmas yang aman dan kondusif, serta dapat menurunkan angka kecelakaan dengan mengedepankan tindakan preemtif dan preventif." Tutupnya. (Eri/enn)

Tag
Share