PLN IP UBP Jambi Salurkan Beasiswa, Dukung Pendidikan untuk Indonesia Emas

Minggu 18 Aug 2024 - 16:27 WIB
Reporter : Fajar
Editor : Fajar

JAMBI, JAMBIKORAN.COM - Di lapangan Kantor Unit Bisnis, setelah upacara peringatan Kemerdekaan, PLN IP UBP Jambi memberikan beasiswa kepada tujuh anak pegawai yang memenuhi kriteria.

Ketujuh penerima beasiswa ini memiliki nilai rata-rata minimal 8,75, dengan mayoritas mendapatkan nilai 9,2, menunjukkan bahwa mereka sangat layak menerima penghargaan ini.

BACA JUGA:Ekspresi Terima Kasih atas Kesuksesan Upacara HUT RI Ke-79, Pemerintah Kota Jambi Adakan Resepsi Kenegaraan

BACA JUGA:BBS-Jun Mahir Terima Rekomendasi PKB untuk Pilkada Muaro Jambi

PLN Indonesia Power Unit Bisnis Pembangkitan Jambi menegaskan kembali komitmennya terhadap pendidikan anak sebagai masa depan bangsa menuju Indonesia Emas 2045.

Menurut Asisten Manajer Keuangan dan Umum PLN IP UBP Jambi, M. Burhanuddin, para penerima beasiswa telah menyerahkan persyaratan yang dibutuhkan dan memenuhi kriteria yang ditetapkan.

"Anak-anak adalah masa depan bangsa, dan kelangsungan negara ada di tangan mereka sebagai generasi penerus. Oleh karena itu, kita harus memperhatikan aspek pendidikan mereka dan memberikan apresiasi kepada yang berprestasi," ujarnya.

BACA JUGA:Fresh Graduate Wajib Paham! Perbedaan PPPK dan PNS

BACA JUGA:Cara Kembalikan Kontak WhatsApp yang Hilang di Android dan iPhone

Momentum pemberian beasiswa ini juga dilaksanakan pada hari kemerdekaan untuk menanamkan rasa nasionalisme yang tinggi pada generasi muda.

Diharapkan kegiatan ini dapat memotivasi dan meningkatkan semangat untuk menjadi pribadi yang lebih baik, serta bermanfaat bagi lingkungan, bangsa, dan negara di masa depan. (*)

Kategori :