Tercatat 3.738 Pelamar CPNS di Tanjab Barat Pendaftaran PPPK Masih Menunggu

Rabu 18 Sep 2024 - 16:49 WIB
Reporter : Khairul Umam
Editor : Surya Elviza

TANJAB BARAT - Pelamar seleksi Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) Kabupaten Tanjung Jabung Barat (Tanjab Barat) tahun 2024 tercatat sebanyak 3.738 orang yang telah melakukan pendaftaran di Badan Kepagawaian Pengembangan Sumber Daya Manusia (BKPSDM).


Kabid Kepegawaian BKPSDM Tanjab Barat, Siti Rahmah mengatakan bahwa pihaknya akan melakukan pengumuman administrasi CPNS Tanjab Barat pada 19 September 2024 mendatang.

BACA JUGA:Empat Perangkat Daerah jadi Field Project Pembangunan Zona Integritas untuk Cegah Korupsi

BACA JUGA:Tiga Komoditi Perkebunan Merosot Drastis Dampak Musim Kemarau di Tanjab Timur


"Terakhir pengumuman hasil seleksi administrasi di tanggal 19 September 2024," katanya, Rabu 18 September 2024.
Lebih lanjut ia menyebutkan, untuk pendaftaran CPNS Tanjab Barat total sebanyak 3.738 pelamar, terdiri dari teknis sebanyak 1.968 pendaftar dan Tenaga Kesehatan (Nakes) sebanyak 1.770 pendaftar.


"Ini total seluruhnya yang mendaftar," ujarnya.
Untuk diketahui, penerimaan Pemkab Tanjab Barat membuka total 230 formasi CPNS, terdiri dari tenaga teknis 80 orang dan tenaga kesehatan (nakes) 150 orang.

BACA JUGA:Dampak Musim Kemarau, Tiga Komoditi Perkebunan Warga di Tanjab Timur Merosot Drastis

BACA JUGA:Harga Buah Pinang Tinggi Saat Kondisi Buah Ngetrek di Tanjab Timur


Sementara itu, untuk penerimaan PPPK masih menunggu petunjuk dari pusat untuk pembukaan dan mekanisme lainnya. Sebab saat ini pihaknya masih fokus untuk menyelesaikan proses CPNS di Tanjab Barat.


"Untuk PPPK belum ada petunjuk, tapi kita usulkan tahun anggaran yang sama 2024 sebanyak 550 orang terdiri dari, guru 150 orang, teknis 275 orang dan nakes 125 orang,”pungkasnya. (Rul/Viz)

Kategori :