Harta atau Visi?, Pilihan Masyarakat Muaro Jambi!

Selasa 01 Oct 2024 - 20:28 WIB
Reporter : Junaidi
Editor : Rizal Zebua

SENGETI - Bulan November mendatang, Kabupaten Muaro Jambi akan menjadi panggung demokrasi yang meriah dengan diadakannya Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada).

Empat pasangan calon yang telah meraih nomor urut siap beradu visi dan misi untuk memikat hati masyarakat.
Selain itu, keempat pasangan calon yang akan bertarung, telah mempublikasikan Laporan Harta Kekayaan Penyelenggara Negara (LHKPN) mereka.

BACA JUGA:Cabai Merah Tahan Laju Inflasi September 2024

BACA JUGA:Harga Pertamax dan Dex Series Turun


Dengan total kekayaan yang cukup fantatis, membuat persaingan untuk memimpin daerah ini semakin menarik perhatian publik.


Di mana, pasangan calon nomor urut 1, Asnawi Rivai dan Supratno, alias Sentot, menunjukkan harta yang cukup signifikan.


Asnawi diketahui memiliki total kekayaan sekitar Rp3.035.726.263, sementara Supratno mencatatkan harta sebesar Rp15.900.500.000.


Mereka diusulkan oleh Partai Demokrat dan Partai Persatuan Pembangunan (PPP), berambisi membawa perubahan baru ke Muaro Jambi.


Di nomor urut 2, Zuwanda dan Sawaluddin memamerkan kekayaan yang tidak kalah menarik.


Zuwanda memiliki harta sekitar Rp10.002.196.000, sementara Sawaluddin tercatat memiliki Rp605.880.000.

Mereka didukung oleh Partai Demokrasi Indonesia (PDI) Perjuangan dan Partai NasDem, bersiap menawarkan visi baru bagi daerah.


Pasangan calon nomor urut 3, Masnah Busro dan Zulkifli, membawa kekayaan yang sangat mencolok.
Masnah memiliki harta sekitar Rp4.668.462.532, sedangkan Zulkifli melaporkan kekayaan sebesar Rp5.151.101.256.


Mereka diusulkan oleh beberapa partai, termasuk Partai Amanat Nasional dan Golkar, dengan slogan "Muaro Jambi Makmur."
Terakhir, pasangan nomor urut 4, Bambang Bayu Suseno (BBS) dan Junaidi Mahir, juga menampilkan harta yang mengesankan.


BBS memiliki total kekayaan sekitar Rp8.231.570.861, sementara Junaidi memiliki Rp9.091.000.000.
Mereka diusulkan oleh Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) dan Perindo, membawa pengalaman politik yang solid ke dalam kontestasi ini.


Ketua KPU Muaro Jambi, Almuttaqin, mengonfirmasi bahwa semua berkas LHKPN dari pasangan calon telah diterima.

BACA JUGA:Delapan Prabowo

Kategori :

Terkait