Citroen Basalt Siap Masuk Indonesia April 2025, Harga Diperkirakan Rp300 Jutaan

Senin 25 Nov 2024 - 11:00 WIB
Reporter : Finarman
Editor : Finarman

JAKARTA, JAMBIKORAN.COM – Citroen, produsen otomotif asal Perancis, resmi memperkenalkan SUV compact terbarunya, Citroen Basalt, di ajang Gaikindo Jakarta Auto Week (GJAW) 2024 yang digelar di ICE BSD City, Tangerang, Banten. Model ini memadukan desain SUV dan coupe, menawarkan tampilan yang stylish dan modern untuk pasar otomotif Indonesia.

Menurut Tan Kim Piauw, CEO Indomobil National Distributor, Citroen Indonesia, “Model ini dirancang dengan memadukan dua gaya SUV dan coupe yang akan memikat siapapun yang melihatnya. Kami yakin dengan adanya Basalt diharapkan memberikan warna baru di pasar SUV Indonesia,” ujarnya di GJAW 2024.

Meskipun Citroen Basalt telah tampil di pameran, PT Indomobil National Distributor, selaku Agen Pemegang Merek (APM) Citroen di Indonesia, belum merilis informasi mendalam mengenai spesifikasi, tanggal peluncuran, maupun harga pasti untuk pasar Indonesia.

Namun, seorang sales person Citroen yang ditemui di lokasi mengungkapkan bahwa SUV compact ini diperkirakan akan masuk pasar Indonesia pada April 2025, dengan kisaran harga Rp300 jutaan.

BACA JUGA:Inilah Makanan Pilihan untuk Menurunkan Kadar Gula Darah Secara Alami

BACA JUGA:Sudirman Sebut Banyak Ditemukan Masalah dalam Pendistribusian Logistik Pilkada

Dengan harga tersebut, Citroen Basalt diperkirakan akan bersaing ketat dengan SUV crossover populer seperti Toyota Yaris Cross dan Hyundai Creta yang sudah lebih dulu meramaikan pasar Indonesia.

Citroen Basalt sendiri merupakan SUV-Crossover yang awalnya dirancang untuk pasar negara berkembang, seperti India dan Brasil. Setelah mendapatkan respon positif di kedua pasar tersebut, Citroen kini membidik Indonesia sebagai pasar ekspansi berikutnya di kawasan Asia.

Di pasar India, Basalt ditawarkan dengan dua pilihan mesin bensin 1.200 cc, yaitu versi naturally aspirated (N/A) dan turbo, sedangkan di Brasil, model ini tersedia dengan mesin bensin 1.000 cc dan 1.000 cc turbo dengan konfigurasi 3-silinder. Untuk pasar Indonesia, Citroen Basalt kabarnya akan diimpor langsung (Completely Built Up/CBU) dari India, mengikuti langkah model Citroen lainnya yang lebih dulu hadir di Indonesia.

Citroen berharap Basalt dapat memenuhi kebutuhan konsumen yang menginginkan kendaraan SUV dengan desain yang stylish, performa handal, serta harga yang kompetitif di pasar Indonesia. (*)

Kategori :