7 Cara Alami Mengobati Sariawan

Jumat 22 Dec 2023 - 15:14 WIB
Reporter : Aditiya
Editor : Surya Elviza

Vitamin C berfungsi untuk meningkatkan daya tahan tubuh dan mempercepat penyembuhan luka. Konsumsi buah-buahan dengan kandungan vitamin C yang tinggi seperti kiwi, jeruk, lemon, atau stroberi untuk mempercepat kesembuhan. 

4. Yogurt 

Sariawan adalah kondisi yang juga bisa disebabkan oleh bakteri H. pylori atau radang usus. Sebuah studi mengungkapkan bahwa H. pylori maupun radang usus dapat diatasi dengan agen probiotik. Hal inilah yang kemudian yoghurt dipercaya membantu mengatasi sariawan. Meski begitu, klaim ini belum didukung penelitian medis yang kuat. 

5. Madu 

Keampuhan madu dalam mengobati sariawan ini tak lepas dari fakta bahwa kandungan zat di dalamnya memiliki sifat antibakteri dan antiinflamasi. Cara mengatasi sariawan dengan madu sangat mudah. Anda tinggal mengoleskan madu pada sariawan secara rutin 1-2 kali sehari sampai sariawan benar-benar sembuh. 

6. Minyak Kelapa

 Sebuah studi mengungkapkan minyak kelapa memiliki kandungan zat yang bersifat antimikroba. Hal inilah yang menjadikan minyak kelapa dipercaya sebagai obat sariawan alami. Oleskan minyak kelapa pada sariawan secara rutin 2-3 kali sehari sampai sariawan hilang. 

BACA JUGA:Tips Memilih Skincare untuk Pemula

BACA JUGA:5 Bahan Alami yang Ampuh Sembuhkan Penyakit Kutu Air Pada Kaki

7. Minum Teh Chamomile dengan Madu 

Madu memiliki sifat antiseptik dan dapat diaplikasikan langsung ke sariawan. Madu juga bisa dikombinasikan dengan teh chamomile karena sifat antiinflamasi di dalamnya.

Cobalah berkumur dengan seduhan teh chamomile setelah didinginkan. Selain itu, cara menghilangkan sariawan dengan teh chamomile bisa dilakukan dengan cara merendam kantong tehnya dalam air hangat dan langsung dioleskan ke area sariawan.(*)

Kategori :

Terkait

Selasa 09 Jan 2024 - 18:12 WIB

Redakan Sariawan dengan Lauran Garam

Jumat 22 Dec 2023 - 15:14 WIB

7 Cara Alami Mengobati Sariawan