Warga Keluhkan Kabel Listrik Semakin Turun di Wilayah Kuala Tungkal

Senin 17 Mar 2025 - 16:10 WIB
Reporter : Ade Indah Sari
Editor : Surya Elviza

KUALATUNGKAL – Warga yang tinggal di Jalan Jenderal Sudirman, Kuala Tungkal, mengeluhkan kondisi kabel listrik yang semakin lama semakin turun. 

Salah seorang warga, Iyus, mengungkapkan kekhawatirannya. Dikatakannya bahwa kabel PLN yang semakin menurun akan sangat berbahaya bagi warga.

"Kabel listrik ini semakin turun, kami sudah melapor ke PLN, tapi sampai sekarang belum ada tanggapan. Kami khawatir nanti kabel ini makin turun dan bisa menyebabkan kecelakaan, atau bahkan konsleting," ujarnya.

Menanggapi keluhan tersebut, Manager ULP Kuala Tungkal, M. Mandala Putra, melalui Team Leader Teknik Ryan Prabowo, menyampaikan apresiasi atas laporan warga. 

BACA JUGA:Mulai 28 Maret – 7 April 2025 Libur Idul Fitri ASN Kota Jambi

BACA JUGA:Walikota Maulana: Implementasi Perda RTRW akan Dipercepat Untuk Peningkatan Investasi di Kota Jambi

"Terima kasih atas laporannya. Kami akan segera menindaklanjuti dan melakukan perbaikan di lokasi, mungkin besok atau lusa. Kami juga sudah menerima laporan serupa dari warga lainnya. Kami pastikan masalah ini akan segera diselesaikan," terang Ryan.

Ryan juga mengimbau kepada masyarakat agar lebih berhati-hati dalam menggunakan peralatan listrik. 

"Jika ada peralatan listrik yang tidak digunakan, sebaiknya cabut dari stop kontak untuk mencegah terjadinya konsleting. Banyak masyarakat yang lupa mematikan AC saat bepergian, yang bisa menyebabkan overheating dan konsleting," katanya.(Cr01/Viz)

Selain itu, Ryan mengingatkan agar masyarakat memeriksa instalasi listrik mereka menjelang Lebaran, terutama bagi yang akan mudik. 

"Pastikan instalasi listrik dalam kondisi baik, matikan semua peralatan listrik yang tidak digunakan, dan sisakan hanya lampu penerangan yang diperlukan," ujarnya.

Untuk laporan darurat, masyarakat dapat menghubungi PLN melalui layanan WhatsApp di nomor 082399004834 atau langsung datang ke kantor pelayanan teknik PLN di Jalan Prof. Dr. Sri Soedewi, yang buka 24 jam setiap hari.

Dengan langkah ini, diharapkan masalah kelistrikan di wilayah Kuala Tungkal dapat segera ditangani dengan baik demi keselamatan dan kenyamanan masyarakat.

 

Kategori :