JAMBI - Menjelang Pemilihan Umum (Pemilu) 2024, Wakapolda Jambi kembali melaksanakan apel kegiatan pengecekan kesiapan personel pengamanan Tempat Pemungutan Suara (TPS). Kali ini pengecekan dilakukan di lapangan Polres Batanghari, pada Senin (5 Februari 2024).
Kegiatan ini bertujuan untuk memastikan kesiapan para personel pengamanan yang akan bertugas di Tempat Pemungutan Suara (TPS) yang ada di wilayah Batanghari.
Brigjen Pol Edi Mardianto, Wakapolda Jambi mengatakan bahwa pihaknya telah melakukan apel pengecekan kesiapan personel PAM TPS di lima Polres di Provinsi Jambi.
"Saya ingatkan kita punya rasa tanggung jawab dan kalian ini adalah tim. Untuk itu mengamankan TPS jangan meninggalkan tempat sampai selesai, sebab pengamanan TPS ini menjadi tanggung jawab bersama untuk mensukseskan Pemilu 2024 di Kabupaten Batanghari," ujarnya.
BACA JUGA:Raffi Ahmad Bantah Tuduhan ICW
BACA JUGA:Polsek Jujuhan Tangkap Pelaku Curas, Lukai Korban dengan Pisau
Dalam apel ini, Wakapolda mengecek kesiapan peralatan serta kondisi personel Polres Batanghari yang terlibat dalam pengamanan TPS.
Ia juga meminta kepada personel Polres Batanghari untuk mengupayakan cooling system kepada masyarakat agar dapat berpartisipasi untuk mencoblos jangan sampai golput.
Selain itu, Wakapolda Jambi menegaskan agar personel di Polres Batanghari tidak ada yang izin selama tahapan Pemilu 2024 hingga hari pencoblosan kecuali izin mendadak.
"Ingat, kita hanya memantau. Jangan ikut campur mengenai pemilihan nanti dan tidak ada izin kecuali mendesak, saya copot kalo ada yang melanggar," tegas Brigjen Pol Edi.
BACA JUGA:Ulang Tahun
BACA JUGA:Prabowo: Setengah Darah Saya Adalah Minahasa
Ia menambahkan, personel Polda Jambi nanti juga ada yang membantu untuk pengamanan TPS di wilayah Hukum Batanghari tersebut. (eri/enn)