JAMBIKORAN.COM - Seorang pria berinisial (S) ditemukan tewas bersimbah darah di Jalan Poros Madi-Enarotali, Paniai, Minggu 21 April 2024.
Pria berinisial (S) tersebut ditemukan tewas dengan luka tusukan senjata tajam di seluruh tubuhnya.
Kapolres Paniai, AKBP Abdus Syukur Felani, ketika dikonfirmasi, membenarkan kejadian tersebut dan menyebutkan bahwa korban berprofesi sebagai tukang ojek.
"Dia (korban red) ojek," kata Kapolres Paniai, Senin pagi, dilansir dari jpnn.
BACA JUGA:Kapal Kelebihan Penumpang Terbalik, 58 Orang Tewas
BACA JUGA:Wanita ‘Open BO’ yang Ditemukan Tewas di Pulau Pari Ternyata Sudah Hilang Sejak 9 April
Menurut Abdus, korban penikaman itu ditemukan oleh seorang warga yang kebetulan melintas di lokasi kejadian.
"Saksi sempat melihat pelaku melarikan diri menggunakan sepeda motor milik korban sembari memegang pisau yang berlumuran darah," ungkapnya.
Kapolres menyatakan bahwa pelaku kejadian tersebut belum diketahui dan masih dalam proses penyelidikan.
Sebelum kejadian penikaman yang menewaskan Suryono, kasus serupa terjadi pada seorang sopir berinisial AR. Beruntung, AR berhasil selamat dari insiden tersebut.
“Kami menduga aksi ini dilakukan oleh orang yang sama mengingat kasus pertama dan kedua dilakukan di lokasi yang sama, kemudian pelaku menggunakan pisau," terang Kapolres.
Untuk kondisi AR, kini dalam penanganan medis di RS Paniai karena mengalami luka di lengan tangan akibat tikaman pelaku.(*)