Mengenal Inovasi Cafe DITA Milik Kemenpan RB, Masuk Top 99 Inovasi Pelayanan Publik Tahun 2022
Inovasi Cafe DITA Milik Kemenpan RB-Yolanda Permata-menpan.go.id
JAMBIKORAN.COM - Kementerian Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (PANRB) menjadi tuan rumah dalam pembelajran dan replikasi inovasi cafe DITA.
Kegiatan tersebut diadakan di kabupaten Terengalek, Jawa Timur pada hari Jumat, 3 Mei 2024.
Adapun beberapa perwakilan yang hadir pada acara ini diantaranya Asisten Pemerintahan dan Kesejahteraan Rakyat Kabupaten Trenggalek dr. Saeroni; Kepala Dinas Kesehatan, Pengendalian Penduduk, dan Keluarga Berencana Kabupaten Trenggalek dr. Sunarto; serta UPT Puskesmas di lingkungan Kab. Trenggalek.
Selaku Wakil Direktur koordinasi dan promosi strategi pengembangan praktik terbaik pelayanan publik kementerian PANRB, Ajib Rakhmawant menyampaikan, bahwa sesuai arahan menteri PANRB inovasi pelayanan publik yang membuahkan hasil baik dan dilaksanakan dengan baik akan semakin luas cakupannya dan manfaatnya.
Cafe DITA (Diaryku Hipertensi; Informasi, Skrining, Konseling; Tanya & Konsultasi Obat; Ajakan GERMAS) merupakan inovasi berupa kegiatan untuk meningkatan pemahaman masyarakat akan penyakit hipertensi serta sebagai cara untuk melayani pengobatan hipertensi dan mengajak masyarakat untuk hidup sehat.
BACA JUGA:Benarkah Hipertensi Bisa Sebabkan Kematian Mendadak? Begini Penjelasannya
BACA JUGA:Tips Mengatasi Hipertensi dengan Obat Herbal
Inovasi Cafe DITTA yang memberikan beberapa layanan seperti Diaryku hipertensi yang kegunaanya untuk mengecek penderita hipertensi.
Kemudia ada informasi skrining, konseling dimana pelanggan cafe akan dilakukan skrining/pemeriksaan tekanan darah serta diberikan edukasi seputar hipertensi.
Selanjutnya ada tanya dan konsultasi obat disini pelanggan cafe diberikan edukasi tentang penggunaan obat hipertensi yang baik dan benar.
Terakhir ada Gerakan Masyarakat Sehat (GERMAS), dicafe ini pelanggan dilayani untuk melakukan gerakan seperti olahraga, diet hipertensi, makan buah dan sayur.
Cafe DITA merupakan tempat yang menarik, setiap pelanggang yang datang disuguhi dengan pemeriksaan tekanan darah dan pemantauan gaya hidup dan raport tekanan darah yang tidak pernah ada pada layanan sebelumnya.
Informasi dan penyuluhan pengobatan hipertensi ini akan diberikan baik secara langsung atau melalui media sosial serta dapat juga berupa undagangn GERMAS (Gerakan Masyarakat Sehat) yang diadakan langsung di lokasi Cafe.
BACA JUGA:Waspadai Hipertensi pada Anak