Cabor Judo Raih Tiga Emas dan Satu Perak di ASEAN University Games 2024

Peraih medali emas dalam ASEAN University Games (AUG) 2024, Bustomy Abdillah (tengah).--Antaranews.com

JAMBIKORAN.COM - Mendali untuk Indonesia kembali didapat lewat cabang olahraga judo dalam ASEAN University Games (AUG) 2024.

Ajang tersebut berlangsung di Kota Surabaya dan Malang, Jawa Timur, Rabu.

Cabor Judo mendapatkan tiga medali emas, satu perak, dan satu perunggu dari sejumlah nomor yang dipertandingkan.

Pejudo Tommy Darmawan berhasil mencatatkan namanya sebagai peraih medali perdana untuk Merah Putih setelah menang atas Bryan Tze Haeng Lee (Singapura) di kelas -60kg putra.

BACA JUGA:Farrel Armandio Tangkas Raih Emas di 21st ASEAN University Games 2024

BACA JUGA:Gregoria Mariska Tunjung Siap Tempur di Olimpiade Paris 2024

"Medali emas ini saya persembahkan untuk Indonesia dan diri saya sendiri, agar ke depannya saya bisa memberikan prestasi lebih tinggi lagi untuk Merah Putih di kancah internasional," kata Tommy.

Ia tampil dominan saat menghadapi Bryan dan mengaku mendapat suntikan kepercayaan diri lebih di AUG 2024, khususnya setelah turun di Southeast Asia Judo Championships 2024 Bali, beberapa waktu sebelumnya.

Dalam turnamen itu, Tommy mengaku tidak pernah menganggap lemah lawannya yang berasal dari Malaysia dan Singapura. 

Atlet skuad pemusatan latihan nasional (pelatnas) judo Indonesia itu hanya mencoba tampil lebih lepas dan fokus kepada diri sendiri.

BACA JUGA:Ganda Putra Indonesia Fajar/Rian Siap Debut Olimpiade di Paris

BACA JUGA:Andre Taulany Buka Lowongan Kerja, Ini Syarat Dan Cara Lamarnya

Peraih emas kedua, Bustomy Abdillah, berharap prestasi yang diberikannya di AUG dapat membuka jalan baginya untuk masuk skuad pelatnas.

Ia merebut emas setelah melewati laga ketat kontra Yuji Zhou asal Singapura, pada pertandingan final kelas -66kg putra. 

Tag
Share