Abu Bakar: Humas Punya Peran Sentral, Sukseskan Agenda Demokrasi Pada Pemilukada

Abu Bakar-IST/JAMBI INDEPENDENT-Jambi Independent

Abu menyebut setidaknya ada 4 tolok ukur efektivitas humas dalam membuat strategi dan mencapai tujuan komunikasinya.

Pertama audience coverage, dimana saat menentukan tujuan program komunikasi, humas harus memastikan menggunakan angka yang valid sehingga mudah untuk melakukan pengukuran. 

BACA JUGA:Penyebab Sakit Perut Setelah Minum Teh

BACA JUGA:Kandungan Sayur Bayam dan Manfaatnya untuk Kesehatan

“Keberhasilan kegiatan humas dapat dilihat dari ukuran seberapa banyak audiens yang dapat dijangkau,” tambahnya.

Kedua, kata Abu, Audience Response, tanggapan audiens terhadap pesan komunikasi. Dari sini humas dapat mengukur tingkat pemahaman audiens terhadap pesan yang disampaikan. 

“Humas dapat mengetahui tingkat audiens dalam merespons, positif, netral atau negatif terhadap pesan yang diberikan, karena pesan yang disampaikan kepada audiens tersebut sangat menentukan respons dari audiens,” terangnya.

Ketiga, kata Abu, Communications Impact. Humas dapat mengetahui perubahan sikap, perubahan pendapat, perubahan perilaku, serta perubahan sosial dari pesan yang disampaikan tersebut.

BACA JUGA:Kunci Hidup Berkualitas Saat Lansia

BACA JUGA:Petani Terapkan Metode Mulsa, Sambut Kemarau di Tanjabtim

“Dan yang terakhir Process of Influence, yaitu berkaitan erat dengan aspek psikologi dan sosiologi komunikasi yang dilakukan oleh humas,” katanya. 

Melalui pengukuran ini, kata Jubir Pemkot Jambi itu, humas dapat bergerak menuju pendekatan yang lebih strategis serta memastikan bahwa setiap upaya komunikasi yang sudah dilakukan dapat berkontribusi positif terhadap tujuan dan reputasi organisasi. Untuk suksesnya hal itu sebutnya SDM humas jadi penentunya.

“SDM humas harus kompeten, tidak bisa asal-asalan, Ia harus memilki wawasan luas terhadap bidang liputannya serta memiliki keterampilan jurnalistik,” jelasnya.

Selain aktif membangun kerja sama dengan stakeholders terkait, Abu juga meminta SDM humas Panwascam harus memanfaatkan platform digital dalam aktivitas kehumasannya, seiring meningkatnya pengguna media digital.

BACA JUGA:Ketua Dekranasda Muaro Jambi Hadiri Festival Batanghari

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan