Bungo Bakal buka kawasan Car Free Night
WISATA MALAM: Lokasi yang akan dijadikan areal Car Free Night di Bungo. -IST/JAMBI INDEPENDENT-Jambi Independent
MUARABUNGO - Kabupaten Bungo salah satu kabupaten di Provinsi Jambi, bakal semakin meriah dan gemerlap. Bupati Bungo, Mashuri, telah merencanakan untuk menjadikan salah satu kawasan di pusat Kota Bungo sebagai lokasi Car Free Night. Direncanakan akan berlangsung di Jalan Sri Soedewi dan bebas dari kendaraan bermotor.
Di lokasi ini, masyarakat bisa menikmati berbagai aktivitas menarik, seperti kulineran, pertunjukan seni, bersantai, jalan kaki, dan berkumpul bersama keluarga dan teman. Inisiatif ini diharapkan dapat memberikan ruang hiburan yang aman dan nyaman bagi masyarakat, sekaligus mendorong peningkatan perekonomian lokal.
Dalam wawancaranya dengan awak media, Mashuri menjelaskan bahwa telah dilaksanakan rapat untuk mempersiapkan secara teknis pelaksanaan Car Free Night.
"Ya tadi sudah kita rapatkan bersama Forkopimda dan OPD mengenai pelaksanaan atau launching kegiatan Car Free Night," ungkapnya.
BACA JUGA:85 Personel Dikerahkan untuk Mencari Tahanan Kabur di Sarolangun yang Belum Ditemukan
BACA JUGA:Tok! Syahrul Yasin Limpo Divonis 10 Tahun Penjara
Ia juga mengumumkan bahwa acara ini akan diluncurkan pada tanggal 3 Agustus 2024 dan akan diadakan setiap akhir pekan.
Selain membahas lokasi Car Free Night, rapat tersebut juga membicarakan tentang lampu penerangan jalan, lahan parkir, dan tempat pembuangan sampah.
"Nanti untuk kegiatan Car Free Night-nya akan diadakan pada setiap akhir pekan. Kita berharap kegiatan ini juga didukung oleh masyarakat. Dan mudah-mudahan melalui Car Free Night dapat meningkatkan perekonomian masyarakat dan menjadi tempat hiburan atau rekreasi keluarga," ujar Mashuri.
Dengan adanya Car Free Night, diharapkan warga Kota Bungo dapat menikmati suasana kota yang lebih asri dan ramah lingkungan. Selain itu, kegiatan ini juga diharapkan dapat menarik wisatawan dari luar kota untuk berkunjung ke Bungo, sehingga dapat berdampak positif pada sektor pariwisata dan ekonomi lokal.
BACA JUGA:Ternyata Ini Alasan Presiden Jokowi Batal Berkantor di IKN Bulan Juli Ini
BACA JUGA:Pasca Tahanan Kabur, Oknum Pejabat PN Sarolangun Usir Wartawan
Kegiatan ini juga memberikan kesempatan bagi para pelaku usaha kecil dan menengah, untuk mempromosikan produk dan jasa mereka. Dengan adanya berbagai stan kuliner dan pertunjukan seni, Car Free Night diharapkan menjadi daya tarik baru yang menambah semarak kehidupan malam di Kota Bungo.
Mashuri mengajak seluruh masyarakat Kota Bungo untuk turut serta mendukung dan meramaikan Car Free Night ini.