Ledakan Speedboat Tewaskan Cagub Maluku, Berikut Fakta-Faktanya

Ilustrasi Ledakan Speedboat Cagub Maluku--

BACA JUGA:Mentan Target Swasembada Pangan Dalam Tiga TahunLlewat Petani Muda

BACA JUGA:Hindari Makanan Manis dan Lemak Jahat untuk Kurangi Kolesterol

Totok menjelaskan, Wakapolres Pulau Taliabu, Kompol Sirajudin, bersama Kasie Dokkes sempat mendekati speedboat untuk memeriksa aktivitas pasangan calon.

Mereka mengingatkan agar berhati-hati karena pengisian BBM dilakukan saat mesin kapal, kompor listrik, AC, dan genset masih menyala.

Sekitar lima menit setelah Wakapolres dan Kasie Dokkes meninggalkan area, ledakan terjadi disertai kobaran api.

Enam Orang Tewas

BACA JUGA:Jokowi Kesal Kepemimpinan Wasit Pertandingan Indonesia Lawan Bahrain

BACA JUGA:Kadis PUPR Kota Jambi Serukan Sinergitas Penanganan Banjir yang Efektif

Saat ini dilaporkan enam orang tewas dalam insiden ledakan speedboat tersebut. Para korban adalah Benny Laos, anggota DPRD Maluku Utara Ester Tantri, Ketua DPW PPP Maluku Utara Mubin A. Wahid, ajudan Benny Laos dari Polres Kepulauan Sula Bripka Hamdani Buamonabot, serta operator speedboat.

Sementara itu, 28 penumpang lainnya masih menjalani perawatan di rumah sakit.

Speedboat Membawa 34 Penumpang

AKBP Totok Handoyo menjelaskan bahwa speedboat tersebut membawa 34 penumpang (sebelumnya sempat dilaporkan oleh Kantor SAR Ternate bahwa ada 40 penumpang). (*)

 

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan