Menghilangkan Komedo dengan Bahan Alami
menghilangkan komedo dengan cepat bisa menggunakan scrub atau masker yang terbuat dari bahan alami.-IST/JAMBI INDEPENDENT-
7. Cara menghilangkan komedo dengan kayu manis dan lemon
Kayu manis juga bisa kamu manfaatkan sebagai bahan alami untuk menghilangkan komedo. Bahan ini berperan dalam meningkatkan sirkulasi darah dan mengencangkan pori-pori. Sementara itu, sifat antibakteri dalam lemon bekerja dengan mencegah komedo dan jerawat pada permukaan kulit.
Cara membuatnya, campurkan 2 sendok teh bubuk kayu manis dan air perasan lemon.
Lalu, oleskan campuran tersebut ke seluruh wajah dan biarkan selama kurang lebih 20 menit. Kemudian bilas dengan air bersih.
8. Tomat
Cara menghilangkan komedo selanjutnya adalah menggunakan tomat.
Buah ini mengandung tinggi vitamin C dan A yang dapat membantu mengecilkan pori-pori, mencerahkan kulit, dan menyerap minyak berlebih. Untuk menghilangkan komedo, lumatkan 1 buah tomat dan usapkan ke seluruh bagian wajah. Biarkan sampai kering, kemudian bilas.
BACA JUGA:AI Jadi Kebutuhan Pasar Kerja Pentingnya Pengembangan Skill Lewat Pelatihan
BACA JUGA:Jaminan Kesehatan untuk Mantan Menteri, Jokowi Terbitkan Perpres Baru
9. Clay mask
Selanjutnya, clay mask atau masker tanah liat yang efektif untuk menyerap minyak berlebih pada kulit wajah.
Bahan ini dapat membantu membersihkan pori-pori wajah, sehingga masalah komedo bisa teratasi.
10. Cara menghilangkan komedo dengan bubuk kopi
Masker wajah dari bubuk kopi juga menjadi bahan alami yang efektif untuk menghilangkan komedo.
Caranya, campurkan ½ cangkir bubuk kopi dengan ½ cangkir minyak kelapa. Aduk campuran tersebut sampai bertekstur pasta dan oleskan pada kulit wajah. Biarkan selama 5 menit, kemudian bilas.
Hal yang perlu diingat, pastikan kulitmu tidak memiliki alergi terhadap bubuk kopi sebelum menggunakan cara ini.
Bila perlu, tanyakan pada dokter cara alami lainnya yang baik untuk kulitmu.
11. Lidah buaya
Menurut jurnal ilmiah dalam Frontiers Media SA, lidah buaya menjadi bahan alami yang sangat baik untuk mengatasi masalah kulit berjerawat, salah satunya komedo. Kandungan zinc pada tanaman ini sangat bermanfaat untuk membersihkan sekaligus mengecilkan pori-pori.
12. Pepaya
Pepaya mengandung vitamin A, C, dan E yang mampu menjadi cara menghilangkan komedo dengan alami.
Caranya, hancurkan buah yang sudah matang dan aplikasikan sebagai masker wajah. Kemudian, cuci sampai bersih.
Terakhir, cara penghilang komedo dengan menggunakan masker dari buah pepaya. Buah ini mengandung vitamin A, C, dan E yang mampu menghilangkan komedo secara efektif. Caranya, lumatkan buah pepaya yang sudah matang dan oleskan sebagai masker wajah. Kemudian, cuci sampai bersih. (*)