Transfer Dana Pemilu Rp 36 Miliar
Pemkab Tanjab Barat transfer dana pemilu sebesar Rp 36 Miliar.--
TANJAB BARAT - Pemerintah Kabupaten Tanjungjabung Barat (Tanjab Barat) saat ini menjadi satu-satunya Pemkab di Provinsi Jambi yang telah menyelesaikan transfer Dana Hibah Pemilu 2024. Diketahui transfer dana hibah ini sekitar 36 Miliar.
Hal tersebut disampaikan Bupati Tanjab Barat Drs H. Anwar Sadat M, Ag pada Rapat Koordinasi (Rakor) bersama Forum Komunikasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) belum lama ini dalam rangka kesiapan menghadapi hari Natal 2023 dan Tahun baru 2024 serta kesiapan penyelenggaraan Pemilu 2024.
BACA JUGA:7 Rekomendasi Film dan Serial Netflix Akhir Desember 2023
BACA JUGA:5 Hari Sampah Menumpuk, Armada Rusak Jadi Alasan
Sebelumnya, Bupati jelaskan bahwa Pemilihan Presiden/Wakil Presiden dan legislatif didanai oleh APBN, sedangkan untuk Pemilihan Kepala Daerah menggunakan dana APBD tahun 2023.
"Kita telah menyampaikan dana hibah ke KPU Kabupaten Tanjab Barat sebesar 25.886.205.777 dan dana hibah ke Bawaslu Kabupaten Tanjab Barat sebesar 10.129.425.000 melalui dokumen Perubahan Pelaksanaan Anggaran Perangkat Daerah Badan Kesatuan Bangsa dan Politik Kabupaten Tanjab Barat Tahun Anggaran 2023,” jelasnya.
Lebih lanjut, Bupati dalam sambutannya mengatakan bahwa perayaan Natal pada tanggal 25 Desember 2023 serta Libur Tahun Baru 2024 mendatang tetap menjadi atensi kerawanan keamanan dan ketertiban masyarakat diseluruh daerah termasuk Kabupaten Tanjung Jabung Barat.
"Menyikapi kondisi tersebut, ada beberapa hal yang menjadi perhatian kita bersama dan yang akan kita bahas upaya penanganannya pada forum ini antara lain Intoleransi antar umat beragama, Antisipasi isu sara, Stabilitas harga dan pasokan kebutuhan bahan pokok,”ujar Bupati.
"Kemudian, gangguan keamanan dan ketertiban masyarakat, Peningkatan keamanan di rumah ibadah, tempat wisata dan tempat keramaian, penyalahgunaan dan peredaran obat-obatan terlarang, adanya sejumlah infrastruktur baru yang berimplikasi pada kelancaran arus mudik, prediksi cuaca yang memasuki musim hujan, Ancaman Terorisme dan Memastikan ketersedian bahan bakar minyak bagi masyarakat,”sambungnya.
Sebelumnya, Kepala Badan Kesbangpol Tanjab Barat, Dianda Putra menyampaikan rakor ini bertujuan untuk meningkatkan sinergitas aparatur dan masyarakat pada perayaan natal tahun 2023 dan tahun baru 2024 serta cipta kondisi pada penyelenggara pemilu 2024 yang kondusif, tertib dan stabil.
"Hasil yang diharapkan dapat mewujudkan kondusifitas daerah, serta menumbuhkan solidaritas antara aparatur bersama masyarakat saat natal juga saat malam tahun baru dan pada saat pemilu mendatang,”pungkasnya. (Rul/viz)